5 Destinasi di Bali bagi Introvert yang Tak Suka Keramaian
VIVA – Hampir semua menyukai liburan, termasuk orang dengan pembawaan introvert. Introvert bukan berarti malas keluar dari rumah. Introvert lebih menyukai traveling sendiri atau orang-orang terdekat ke tempat yang sepi. Jauh dari keramaian.
Bagi introvert, keadaan sekitar dengan banyak orang membuatnya tidak nyaman. Introvert akan kehilangan energi jika berada di tengah keramaian. Destinasi wisata yang sunyi dengan suasana santai merupakan tempat favorit bagi introvert untuk relaksasi.
Indonesia memiliki banyak destinasi sunyi dilengkapi keindahan alamnya. Salah satu pilihan tepat untuk liburan si introvert, misalnya Bali.
Memiliki pesona alam yang indah dan menenangkan, Bali menjadi surga wisata untuk introvert. Suara deburan ombak di pantai hingga sejuknya udara pegunungan di Bali bisa menjadi pelarian bagi introvert dari hiruk pikuk rutinitas.
Nah, berikut lima destinasi wisata yang cocok untuk kamu si introvert dalam mencari ketenangan di Bali.
1. Padangbai
Air yang tenang dengan lembutnya pasir putih Padangbai bisa menjadi ‘surga’ bagi introvert. Padangbai merupakan kota tersembunyi dengan keindahan yang belum banyak diketahui wisatawan. Di Padangbai kamu bisa menyaksikan hiruk pikuk kehidupan pelabuhan dan tambak garam. Oh ya, jangan lupa juga mengunjungi candi Silayukti.
Padangbai berada di bagian utara pulau Bali. Padangbai merupakan kota yang dijadikan titik transit ke Lombok, Nusa Tenggara Barat. Selain mencari ketenangan, di sini juga kamu bisa menikmati keindahan laut bali dengan snorkeling atau diving.
2. Desa Pinggan Kintamani
Mencari ketenangan saat traveling bisa juga dengan melihat matahari terbit. Desa Pinggan merupakan pilihan tepat introvert untuk menikmati sunrise. Dengan ketinggian 1.300 mdpl, Desa Pinggan berada di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli.
Kamu bisa camping di sekitar Desa Pinggan. Bangun sebelum matahari terbit, kemudian melihat pemandangan Gunung Agung, Gunung Batur, dan Gunung Abang dari balik awan.
3. Pantai Tegal Wangi
Bali memiliki banyak pantai yang belum diketahui. Salah satunya pantai tersembunyi di Bali yaitu Pantai Tegal Wangi. Pantai Tegal Wangi terletak di Jimbaran, Kuta Selatan. Untuk menikmati keindahan Tegal Wangi, kamu harus menuruni anak tangga karena Tegal Wangi berada di bawah tebing.
Dengan pasir putih yang lembut, terdapat gua dan karang yang menjadikan Tegal Wangi semakin eksotis. Tegal Wangi menjadi tempat terbaik untuk melihat sunset di Bali bagi si introvert.
4. Ubud dan Jatiluwih
Latar pedesaan bisa menjadi pilihan tepat untuk liburan bagi introvert. Meski sudah populer, Ubud, Bali merupakan destinasi dengan latar pedesaan yang pas untuk relaksasi. Di Ubud, mata wisatawan akan dimanjakan pemandangan persawahan yang sejuk.
Jika melakukan solo traveling ke Ubud, kamu bisa mengunjungi beberapa objek wisata yang menarik seperti teras Sawah Tegallalang, Nyuh Kuning Village, Campuhan Ridge Walk, dan masih banyak lainnya.
Selain Ubud, desa Jatiluwih juga bisa menjadi tempat untuk relaksasi bagi introvert. Di sana kamu bisa merasakan suasana persawahan juga mengunjungi air terjun. Desa yang ditetapkan Unesco karena memiliki warisan budaya yang tinggi ini memiliki kolam air panas Angseri untuk berendam.
Selain Ubud dan Jatiluwih, masih banyak desa yang bisa dikunjungi seperti Sidemen dan Munduk.
5. Lovina
Satu lagi pantai yang bisa dijadikan tujuan traveling bagi kamu si introvert. Pantai Lovina yang terletak di Bali Utara merupakan salah satu pantai yang sepi dari pengunjung. Lovina memiliki pantai yang masih alami. Deburan ombak dan ikan lumba-lumba merupakan daya tarik tersendiri untuk menghabiskan waktu di Pantai Lovina.
Bagaimana? Terlihat tenang dan nyaman bukan untuk menghabiskan waktu di destinasi-destinasi tersebut. Nah, agar semakin leluasa bertualang di Bali sendirian, kamu bisa menggunakan sewa mobil Bali lepas kunci dari Traveloka.
Traveloka memberikan kemudahan menggunakan layanan rental mobil di Bali dengan berbagai keuntungan. Yuk, melepas penat di Bali dengan memesan jasa sewa mobil lewat Traveloka.