Anak Gajah Sumatera Lahir di Jatim Park 2
- VIVA/Lucky Aditya (Malang)
VIVA – Seekor anak gajah Sumatera lahir dengan kondisi sehat di wahana wisata Jawa Timur Park 2 atau Secret Zoo di Kota Batu, Jawa Timur. Anak gajah ini berjenis kelamin jantan dan diberi nama Dumbo. Dia lahir pada 5 Juli 2019 lalu sekira pukul 02.20 WIB.
Anak gajah ini dilahirkan oleh induknya bernama Nazumi berusia 21 tahun, hasil perkawinan dengan Andalas yang berusia 22 tahun. Dumbo dilahirkan dengan berat badan kurang lebih 87 kilogram, dengan tinggi sekitar 76 sentimeter.
"Lahir dengan kondisi sehat. Karena selama masa bunting kami terus monitoring dengan memberikan nutrisi. Kami juga terus memantau kadar kalsium darah, serta pemeriksaan Ultrasonografi hingga pada saat kelahiran semua berjalan lancar dan normal," kata dokter hewan Batu Secret Zoo, Roosy Margaretha, Minggu, 14 Juli 2019.
Saat diperkenalkan ke publik, Dumbo belum bisa jauh dari induknya. Dumbo terlihat menggemaskan dan malu-malu. Karena ini momen pertama dia melihat dunia luar. Sebab, Dumbo selama ini kondisinya belum stabil dan masih diletakkan di kandang terpisah bersama ayahnya.
"Kondisinya belum sepenuhnya stabil. Selama kurang lebih 3-4 bulan, Dumbo diletakkan di kandang terpisah. Dengan kelahiran Dumbo ini koleksi gajah di Jatim Park 2 menjadi 7 ekor," ujar Roosy.
Sementara itu, Dirjen Konservasi Alam dan Ekosistem Kementerian Lingkungan Hidup Kehutanan, Wiratno menyambut senang kelahiran gajah ini. Menurutnya, kelahiran gajah ini menjadi bukti konservasi hewan di luar habitat asal cukup penting.
Dia meminta pengelola kebun binatang untuk merawat Dumbo dan gajah lainnya dengan baik. Salah satunya adalah memperhatikan kandang dengan menjaga kebersihan. Kemudian, menyediakan makanan yang baik dan memperhatikan kesehatan gajah.
"Konservasi di luar itu penting, karena di Sumatera banyak persoalan tentang gajah. Sampai pada kita membuat GPS polar untuk memantau gajah sehingga kita bisa mengetahui posisi mereka," tutur Wiratno.
Wiratno menyebut, jumlah gajah di Indonesia mencapai ribuan. Namun, keberadaan gajah di hutan terancam seiring mengecilnya habitat asli. Menurutnya, gajah di hutan bisa berkembang biak dengan baik bila habitat gajah juga bagus.
"Semoga bisa jadi pembelajaran bagi anak-anak kehadiran gajah Sumatera di sini. Karena ini satwa asli Indonesia. Anak-anak bisa belajar tentang satwa liar. Karena banyak satwa liar di Indonesia dan menjadi kebanggaan Nusantara dan dunia,” kata Wiratno.
Sedangkan salah satu pengunjung asal Madura, Andi Hartik mengaku antusias melihat Dumbo saat pertama kali diperkenalkan oleh pengelola kebun binatang. Dia berharap Dumbo yang menggemaskan itu dapat tumbuh dewasa di Jatim Park 2.
"Dia lucu, jalanya menggemaskan. Semoga Dumbo tumbuh dewasa. Ini menjadi daya tarik wisatawan ke sini," ujar Andi. (ren)