Bikin Tamu Nyaman, Hotel di Ubud Bali Raih Peringkat Satu se-Asia
VIVA – Tahun 2018 menjadi tahun keberuntungan bagi Best Western Premier Agung Resort Ubud, Bali. Hotel mewah yang terletak di Kabupaten Gianyar itu meraih sukses menjadi hotel Best Western peringkat pertama se-Asia untuk perolehan nilai Guest Satisfaction Score Treshold Program 2018.
Program untuk mengukur tingkat kepuasan tamu itu dilakukan setiap bulan kepada seluruh hotel Best Western di kawasan Asia. Penilaian yang dilakukan berdasarkan penilaian dari para tamu yang menginap di Hotel Best Western baik secara langsung (Medalia Online Survey) maupun melalui media sosial.
General Manager Best Western Premier Agung Resort Ubud, Alit Martini mengaku bersyukur atas kepercayaan para tamu kepada kenyamanan fasilitas properti di bawah kendalinya.
“Kami ucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan, kami berhasil menjadi nomor satu di Asia dari sekitar 109 hotel ternama yang ikut berkompetisi,” kata Martini, Sabtu 12 Januari 2019.
Hal-hal yang menjadi bahan pertimbangan penilaian dalam survei itu di antaranya kebersihan kamar, kamar mandi yang berfungsi dengan baik, staf yang ramah, responsif ketika ada komplain dan berbagai indikator lainnya.
Martini berharap kepercayaan yang diberikan akan semakin menambah kepercayaan diri hotelnya menatap tahun ini untuk semakin meningkatkan pelayanan. Ia menjelaskan, tamu yang menginap di Best Western Premier Agung Resort Ubud lebih banyak didominasi asal Eropa dan Australia.
Meski sempat drop saat krisis Gunung Agung pada 2017 lalu, namun kini tingkat hunian sudah mulai pulih mencapai 48 persen. “Kami berterimakasih kepada tamu yang telah memberikan review baik positif maupun negatif terhadap pelayanan kami. Kami akan terus meningkatkan pelayanan guna kenyamanan para tamu,” ujarnya.
Medalia Online Survey merupakan salah satu media yang digunakan oleh Best Western bagi para wisatawan untuk memberikan penilaian mereka terhadap hotel yang mereka kunjungi.
Menurut Martini, Medalia Online Survey terjamin keasliannya, mengingat Best Western telah melakukan pengecekan terhadap account tamu yang memberikan penilaian. “Jadi dapat dipastikan hasil penilaian secara keseluruhan dapat dipercaya,” tuturnya. (ren)