Keindahan Tebing Koja Kandang Gozila, yang Hit di Tangerang

Tebing Koja Kandang Gozila di Tangerang
Sumber :
  • VIVA/Ayu Utami Paramitha

VIVA – Selain terkenal menjadi kota dengan beragam macam kuliner, ternyata Kota Tangerang juga terkenal akan objek wisata alam yang beragam. Setelah Danau Biru Cisoka, ada satu lagi objek wisata alam yang terkenal yakni Tebing Koja Kandang Gozila yang kini menjadi tempat hit di Tangerang. 

Walau namanya yang menyeramkan yakni 'Kandang Gozila' namun Anda tidak perlu khawatir, karena Anda tidak akan menemui secara langsung hewan buas bertubuh besar tersebut. Menurut salah satu pengelola tebing, Santi, tebing itu berawal dari lahan galian pasir yang dibiarkan selama bertahun-tahun hingga terbentuk tebing seperti gozila. 

"Awalnya itu tambang pasir yang dikelola sama warga sini, namun setelah pasirnya habis jadi dibiarkan begitu saja. Selama didiamkan bertahun-tahun munculah mata air secara alami, dan berkat hujan itu lah terbentuk tebing-tebing," ucapnya saat ditemui oleh VIVA di Tangerang, Senin 16 Juli 2018.

Santi melanjutkan, pada awalnya keindahan tebing ini belum diketahui oleh warga dan dibiarkan begitu saja. Namun setelah banyaknya anak sekolah yang berswafoto, dan mengunggahnya ke media sosial, tebing ini menjadi sangat populer dan jadi buruan para warga lokal dan luar daerah. 

Tebing Koja sendiri baru dibuka sejak tahun 2016. Selain dijadikan tempat rekreasi oleh anak muda, beberapa pasangan juga melakukan pemotretan untuk foto prewedding di sini. Beberapa di antaranya menunggu hingga matahari mulai turun demi mendapatkan pemandangan sempurna. 

Tiket masuk untuk motor ke Tebing Koja sekitar Rp5 ribu, dan mobil Rp10 ribu. Tersedia beberapa pintu masuk, setiap pintu  memiliki tarif yang berbeda-beda mulai dari Rp5 ribu hingga Rp10 ribu.