Butuh Teman Perjalanan? Anda Bisa Sewa Robot di Jepang
- REUTERS/Yuya Shino
VIVA – Jika Anda berencana bepergian ke Jepang sendirian, kini tidak perlu khawatir kesepian. Sebuah robot bisa menemani Anda selama bepergian ke tempat-tempat wisata di Jepang.
Dilansir dari Asia One, Senin 21 Mei 2018, robot humanoid bernama RoBoHon bisa disewa di Bandara Haneda untuk menemani Anda selama di Jepang. RoBoHon, yang diproduksi oleh Sharp ini bisa melakukan percakapan pendek dengan manusia.
RoBoHon ini juga dijual di Jepang sebagai alat pengganti ponsel pintar. Harga sewa RoBoHon sekitar Rp127 ribu per hari.
Robot ini dilengkapi dengan GPS dan dapat melacak keberadaan Anda selama perjalanan. RoBoHon akan memberi ide dan saran aktivitas apa yang bisa Anda lakukan di tempat wisata yang Anda kunjungi.
Contohnya, ketika pergi ke area Roppongi, RoBoHon akan menyarankan Anda untuk mengambil foto di patung laba-laba Maman. Dia juga akan memberitahu informasi terbaru tentang kota Tokyo.
Selain itu, keahlian lain RoBoHon adalah dia bisa mengambil foto untuk Anda, sehingga Anda tidak kehilangan momen berfoto ketika berjalan sendiri. Robot ini juga bisa menari loh bila diperintah.