RESEP: Nikmat Dalam Semangkuk Kolak Pisang Susu,

Kolak pisang ubi.
Sumber :
  • Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia

VIVA – Santan biasanya menjadi bahan yang tak boleh ketinggalan saat membuat kolak pisang. Tapi kolak tak melulu harus menggunakan santan. Kini Anda bisa menggantinya dengan susu.

Ya, kolak pisang susu, menjadikan susu sebagai pengganti santan. Caranya? Sederhana. Yuk, simak resep yang diberikan SGM Eksplor Buah dan Sayur kepada VIVA, Selasa, 19 Desember 2017.

Kolak Pisang Susu

Bahan isi

-1 buah pisang tanduk
-200 gram kolang kaling
-1000 mililiter air

Bahan kuah

-1000 mililiter susu SGM Eksplor Buah & Sayur
-300 gram gula pasir
-1 sdt garam
-3 lembar daun pandan, simpulkan
-4 sdm tepung maizena, campur dengan air

Cara membuat

1. Kukus pisang tanduk sampai empuk, kupas dan sisihkan.

2. Panaskan air sampai mendidih, lalu masukkan kolang kaling hingga matang dan empuk. Tiriskan.

3. Untuk membuat kuah, rebus susu, gula pasir, garam dan daun pandan. Aduk terus hingga kuah mendidih.

4. Masukkan pisang dan kolang kaling ke dalam kuah, lalu tambahkan larutan tepung maizena. Aduk rata.

5. Kolak pisang susu siap disajikan hangat dan dingin. Mudah, bukan?