Pecinta Sup Kambing dan Sate, Wajib Icip Menu Paket 1/2 Lima
- Lediana
VIVA – Di tengah maraknya bisnis kuliner kekinian, menu sup dan sate kambing ternyata tetap menjadi menu hidangan favorit keluarga Indonesia. Tak jarang, warung-warung sate dan sup kambing tetap bertahan di sejumlah wilayah di Jakarta.
Salah satunya, di area Perkantoran Arcadia, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, ada tempat makan "Warung Sate Betawi Bu Eti" yang punya menu andalan sup dan sate kambing yang menggugah selera.
Meski hanya dijajakan dalam kantin perkantoran, menu sate dan sup kambing di warung ini dinilai sebagai menu juara yang super sedap. Penasaran? Di warung ini, ada paket menu unik, namanya, Paket 1/2 Lima.
Diakui sang pemilik warung, Lediana (28) nama paket menu unik ini tercipta, karena banyaknya pelanggan yang membeli menu favorit sate dan sup kambing dengan 1/2 porsi sup kambing dan sate ayam lima tusuk. Harganya pun tak membuat kantong bolong, Anda bisa menikmati menu ini hanya dengan harga Rp28.000.
"Karena orang-orang sering makan lima tusuk sate ayam atau kambing, dan 1/2 porsi sup kambing, mereka bilang sate setengah lima. Ini paket favorit," katanya saat berbincang dengan VIVA.
Diakui Ledi, selam 30 tahun, bisnis keluarganya ini berjalan. Dan kini, ia meneruskan usaha keluarga, mempertahankan kuliner khas Madura. Untuk beberapa orang yang sudah merasakan sup kambing di warung ini, rata-rata dari mereka mengatakan sangat lezat dan tidak berbau amis atau mengeluarkan aroma kambing yang menyengat. Ini, karena proses pengolahannya yang berbeda. Sebelum diolah, seperti biasa, daging kambing dicuci bersih, lalu dimasak saat air mendidih.
"Sup nya jadi seperti sup sapi karena enggak berbau dan enak... jadi yang enggak suka kambing sekalipun bisa coba," kata Ledi.
Penghilang Bau
Selain direbus saat air mendidih, kotoran yang keluar dari rebusan daging juga dibuang dan ditambah dengan rempah seperti biji pala juga kayu manis. "Ini salah satu cara penghilang bau," katanya.
Sup di warung ini juga tidak menggunakan jeroan kambing, lebih banyak menggunakan iga kambing dicampur dengan bagian leher.
"Penyajiannya kita pakai jeruk nipis buat ciptain rasa segar, ditambah emping biar ada aroma wangi. Kalau takut kolesterol, bisa dinikmati dengan acar, dan bawang mentah," terangnya lagi.
Jika Anda ingin mencicipi menu ini, bisa langsung datang ke Foodcourt Assakinah, Perkantoran Arkadia, Jakarta Selatan. (ren)
Info Restoran:
Warung Sate Betawi Bu Eti, Foodcourt Assakinah
Perkantoran Arcadia, Jalan Simatupang, Jakarta Selatan
Buka : Senin-Jumat 11.00 sd 13.00
Telepon: 082167471353