Tips Jitu Bikin Smoothies Sehat Nan Lezat

Ilustrasi smoothie.
Sumber :
  • Pixabay/xxolgaxx

VIVA.co.id – Membuat smoothie adalah cara paling mudah untuk memulai hari yang lebih sehat. Anda cukup mencampurkan beberapa potong buah, haluskan dan siap untuk diminum.

Namun, perlu diingat bahwa smoothie berbeda dengan jus. Smoothie bertekstur padat ketimbang jus karena buah tidak diekstrak sari atau airnya seperti halnya jus.

Lalu, bagaimana tips sederhana membuat smoothie yang lezat dan juga sehat? Celebrity Chef, Vindy Lee, memberikan rahasianya buat Anda.

Pertama, Anda perlu buah yang bertekstur padat dan creamy untuk menyatukan buah lain dengan air nantinya. Jika tidak ada, maka smoothie akan cenderung cair, serta serat buah dan air tidak menyatu. Pisang biasanya digunakan untuk ini.

"Kalau untuk buah ada satu taste yang menyatukan, membuat smoothie menjadi kental. Pisang misalnya, bisa di-frozen (dibekukan) dahulu," kata dia saat ditemui seusai Jumpa Pers Berrykitchen di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa, 22 Agustus 2017.

Berikutnya, gunakan buah yang kaya vitamin. Anda bisa gunakan blueberry atau stroberi atau buah kaya vitamin lain.

Sebagai penambah rasa creamy, Anda bisa gunakan susu. Tak mesti susu sapi, Anda bisa ganti susu sapi dengan susu almond.

"Kalau mau lebih ada taste creamy, bisa tambah susu. Kalau enggak suka susu sapi, bisa ganti almond milk. Smoothie ini jadi rendah lemak tapi kaya kalori," kata dia.

Anda bisa saja gunakan es krim, kata dia. Hanya saja es krim akan menambah kadar lemak dalam smoothie.

Selain buah, Anda juga bisa tambahkan tumbuhan herba ke dalam smoothie, seperti daun mint atau basil. Jika dikonsumsi untuk sarapan, bisa tambahkan selai kacang, kayu manis dan sedikit cokelat. Ketika meminumnya sebagai sarapan, minuman ini bisa membuat Anda kenyang lebih lama dan menjaga nafsu makan hingga makan siang.