Kebiasaan Makan yang Bikin Produktivitas Menurun

Menu sarapan sehat
Sumber :
  • Pixabay/ Paul_DAPARocks

VIVA.co.id – Produktivitas kerap menjadi satu masalah yang dihadapi oleh banyak orang setiap hari. Apalagi saat bekerja banyak sekali godaan yang bisa menghambat pekerjaan, mulai dari mengobrol, internet, dan jam makan.

Tak hanya itu, melewatkan sarapan atau makan siang juga salah satu faktor yang bisa menghambat produktivitas. Masih banyak hal lain yang bisa memberi dampak serupa salah satunya kebiasaan makan yang salah. Berikut di antaranya dilansir laman My Domaine.

Tidak merencanakan waktu makan siang

Mungkin di antara Anda merasa tidak perlu repot-repot melakukan hal ini, namun ini adalah hal yang salah. Merencanakan makan siang dapat memberi keuntungan secara psikologis dan bisa memengaruhi produktivitas.

Istirahat makan siang akan membantu untuk menghadapi jam-jam yang akan dilalui berikutnya. Keluar sejenak dari ruang kerja dapat menjadi sebuah penghargaan kecil bagi tubuh, untuk kembali menyegarkan pikiran dan bersiap guna pekerjaan selanjutnya.

Terlalu banyak konsumsi karbohidrat saat makan siang

Ketika jadwal dipenuhi dengan berbagai hal yang membuat sakit kepala, akan sangat sulit untuk menghindari dari aneka makanan berat sebagai pengganti tenaga yang habis terkuras. Meskipun karbohidrat dengan cepat mengatasi perut yang lapar, zat ini juga berdampak pada produktivitas. Rasa kantuk dan otak yang 'panas' akan terasa jika banyak mengonsumsi karbohidrat.

Sebaiknya konsumsi makanan rendah karbohidrat seperti gandum utuh, sayuran, dan yoghurt yang bisa memberikan energi jangka panjang bagi tubuh.

Terlalu banyak minum kopi

Banyak yang percaya bahwa minum kopi dapat meningkatkan produktivitas. Namun, berdasarkan penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Neuropsychipharmacology disebutkan bahwa konsumsi kafein berlebihan dapat membuat Anda semakin loyo. Jika mengonsumsi lebih dari empat cangkir kopi setiap hari, manfaat kopi justru menjadi hilang dan memberi dampak negatif seperti sistem saraf yang terstimulasi berlebihan dan otak tidak bekerja dengan baik.

Menahan lapar

Hal ini terjadi terutama saat makan siang. Banyak yang menunda makan siang hingga merasakan lapar. Camilan manis dapat memberikan energi instan dan memperbaiki mood. Namun, ini tidak berlangsung lama. Konsumsi gula di saat lapar akan menaikkan kadar gula darah.