Cara Ideal Nikmati Sereal

Ilustrasi sereal
Sumber :
  • Pixabay/ponce_photography

VIVA.co.id – Sereal adalah salah satu opsi santapan praktis yang bisa dinikmati di pagi hari untuk sarapan. Namun, ternyata ada cara tersendiri untuk menikmati sereal agar semua kebaikannya bisa Anda dapatkan semaksimal mungkin.

Dilansir dari laman Today, dijelaskan bahwa teknik menikmati sereal adalah dengan mengisi mangkuk atau wadah dengan porsi sereal yang sedikit.

"Aku mulai dengan sedikit sereal lalu menambahkan susu yang banyak. Sangat banyak untuk sereal yang sudah dituang. Sereal tersebut mengapung dan aku habiskan, kemudian aku isi kembali mangkuk dengan sereal sekitar empat hingga tujuh kali tergantung seberapa lapar aku saat itu dan kemudian aku minum susunya," kata editor Slate, Susan Matthews

Matthews menjelaskan, bahwa teknik tersebut akan membuat sereal dapat dinikmati dengan kerenyahan maksimal dan membuat rasa susu tidak berubah karena bercampur dengan sereal. Anda juga bisa menambahkan buah pada sereal Anda. Susu yang tersisa bisa dinikmati setelah semua sereal habis.

Selain itu, cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan menuangkan sereal terlabih dahulu dengan porsi yang Anda butuhkan. Kemudian Anda bisa tambahkan dengan sedikit susu pada lapisan atas sereal. Cara ini juga disebut tidak akan menghilangkan kerenyahan sereal, tanpa perlu menuang kembali sereal seperti cara sebelumnya.