Restoran Ini Sajikan Piza Terjelek di Dunia
Kamis, 25 Juni 2015 - 14:30 WIB
Sumber :
- Facebook/gulochbla
VIVA.co.id
- Anda penggemar piza? Tentu Anda harus mengetahui restoran piza yang tengah menjadi perhatian di dunia maya. Dinamakan Nya Gul & Blå, pizzeria ini berlokasi di Piteå, Swedia utara.
Tak seperti kebanyakan pizzeria lainnya, piza di sini memiliki bentuk yang terbilang aneh dan bahkan dijuluki sebagai piza terjelek di dunia.
Dilansir dari Dailymail, salah satu menu yang menjadi andalan yang dinamakan Vulcan. Piza seharga £9.30 atau Rp194 ribu per porsi ini memiliki bentuk yang menyerupai bintang dengan kantung-kantung bundar yang berisi lelehan keju dan topping seperti daging asap, jamur serta pepperoni.
Bagian tengahnya dibiarkan kosong melompong dan dijadikan wadah bagi hidangan pendamping yang terdiri dari sayur-sayuran, kentang goreng, mayonais dan krim masam.
Baca Juga :
Tak hanya itu, masih ada menu-menu piza lain yang bentuknya tak kalah buruk dan berantakan seperti piza kebab dengan topping daging kambing berbumbu rempah, ham dan saus kari serta piza pisang yang seluruhnya berwarna kuning dengan adonan piza yang sengaja dibuat sedikit gosong sehingga banyak warna hitam di sekelilingnya.
Menu-menu tadi merupakan kreasi juru masak sekaligus pemilik restoran bernama Halmat Givra.
"Kami ingin membuat sesuatu yang baru dan mulai mencoba membuat piza dengan beragam bentuk sekitar dua bulan yang lalu," ujat Vean Algav, anak sang pemilik restoran.
Menariknya, walaupun berbentuk aneh dan kurang membuat orang tertarik, kenyataannya banyak orang yang menyukai piza-piza unik yang ditawarkan. Itu terbukti dari laman Facebook resmi restoran yang hingga saat ini telah menerima sebanyak 13 ribu like dan di-share 3 ribu penguna.
"Orang-orang sangat tertarik pada piza. Kami menerima banyak telepon dan telah menjual banyak pizza," jelas Vean.