Daging Hamburger Dulunya Disantap Mentah-mentah

ilustrasi pria makan burger
Sumber :
  • iStock
VIVA.co.id - Lembutnya roti brioche dan tekstur patty daging yang berserat membuat burger menjadi hidangan yang cukup spesial. Apalagi jika ditambah selada, tomat, acar ketimun serta beragam saus pendamping.

Ya, hamburger atau yang disingkat burger adalah hidangan khas Amerika Serikat yang telah menjadi hidangan favorit masyarakat dunia. Hampir di setiap restoran dan kafe Anda bisa menemukan hamburger. Begitu pula di jaringan restoran cepat saji. Hamburger memang disebut sebagai salah satu hidangan cepat saji yang dapat dibawa kemana-mana dan disantap dengan cara praktis.

Meski begitu, ternyata masih banyak orang yang mengira bahwa hamburger berasal dari kata "ham.' Padahal nama hamburger diambil dari kata 'Hamburg' yang merupakan nama sebuah kota di Jerman, tempat makanan ini berasal. Karena itu lah hamburger berarti 'makanan yang berasal dari Hamburg', bukan 'makanan yang mengandung daging ham'.

Masih banyak hal-hal seputar hamburger yang belum diketahui banyak orang. 

Asal Muasal

Terdapat beberapa versi mengenai asal muasal hidangan lezat yang satu ini. Namun, bukti-bukti sejarah menyebutkan bahwa burger dulunya merupakan makanan khas bangsa Tartar. Namun, burger yang dimaksud hanya terdiri dari daging giling yang disantap mentah-mentah atau yang saat ini biasa dikenal dengan nama steak tartar.

Bangsa Tartar merupakan bangsa nomaden yang sering melakukan perjalanan jauh dengan menunggang kuda. Ini membuat daging yang sering mereka bawa sebagai bekal menjadi keras dan tidak dapat dikonsumsi. Mereka pun mengakalinya dengan meletakkan daging giling di bawah sadel kuda. Hasilnya, setelah melakukan perjalanan jauh daging masih hangat dan lezat. Daging pun langsung disantap tanpa dimasak dan hanya diberi sedikit air perasan jeruk nipis.

Hidangan tersebut pun dibawa oleh para pelaut asal Eropa ke kota Hamburg. Bangsa Eropa yang menganggap diri mereka sebagai bangsa yang lebih beradab menolak menyantap daging mentah. Akhirnya daging giling khas bangsa Tartar itu pun dimasak terlebih dahulu dengan cara dibakar atau digoreng. Tak disangka, ternyata banyak orang yang menyukainya. Ini lah cikal bakal daging patty burger.

Diklaim sana-sini

Nah, hamburger yang dikenal masyarakat dunia saat ini yang disantap bersama roti brioche dan topping berasal dari AS. Para Imigran dari Hamburg memperkenalkan patty daging yang terbuat dari daging sapi giling kepada masyarakat AS. Daging tersebut pun menjadi populer dengan nama Hamburg Steak. Namun, hidangan ini masih disantap seperti ketika menyantap steak.

Kemudian lahirnya hamburger yaitu daging patty Hamburg yang diapit dua potong roti. Belum diketahui siapa yang pertama kali menciptakan hidangan tersebut. Terdapat beberapa klaim mengenai penemuan hamburger.

Yang pertama ialah klaim bahwa hamburger ditemukan oleh dua bersaudara dari Ohio, Frank dan Charles Menches. Menurut para penduduk Hamburg, New York, kawasan yang diberi nama seperti kota Hamburg di Jerman, kedua saudara tersebut merupakan penjual sandwich atau roti isi pinggir jalan. Suatu hari mereka kehabisan sosis dan menggunakan daging sapi giling sebagai pengganti isian roti. Ternyata para pelanggan sangat menyukainya sehingga keduanya mulai menjual roti isi daging patty.

Klaim lainnya menyebutkan nama Charlie Nagreen sebagai pencipta hamburger. Ini diungkapkan oleh Komunitas Sejarah Seymour di Winconsin. Nagreen merupakan seorang penjual roti isi meatball atau bakso yang telah berjualan sejak berusia 15 tahun di Seymour fair pada tahun 1885. Kala itu makanan yang ia jajakan kurang disukai pelanggan karena makanan tidak bisa disantap sambil berjalan-jalan. Akhinya Nagreen memipihkan bakso yang ia jual dan meletakkannya di antara irisan roti.

Ide tersebut pun ternyata sukses dan menarik perhatian pelanggan. Karena hidangan Steak Hamburg teramat populer di zaman itu, nagreen pun memberi nama Hamburger pada panganan temuannya. Sejak itu ia selalu kembali ke Seymour Fair untuk berjualan hamburger hingga tutup usia pada tahun 1951.

Masih ada beberapa klaim lain atas penemuan hamburger. Menurut Perpustakaan Kongres Amerika dan Pemerintahan Connecticut, hamburger pertama kali dijual oleh Louis Lassen di rumah makannya pada tahun 1895. Rumah makan bernama Louise's Lunch yang terletak di New Haven, Connecticut itu menyajikan hidangan yang awalnya tidak diberi nama. Ketika sejumlah pelaut dari Hamburg singgah ke rumah makann tersebut, baru lah hidangan tersebut diberi nama hamburger.

Sedangkan menurut sejawan asal Texas, Frank X. Tolbert, penemuaan hamburger dilakukan oleh Fletcher davis dari Athens, Texas. Davis mulai menjual hamburger di kiosnya sejak akhir tahun 1880-an dan memperkenalkan hamburger ke St. Louis Fair pada tahun 1904.

![vivamore="Baca Juga :"]

[/vivamore]

(ren)