Icip Ayam Bakar SeeJontor, Pedas Sambalnya Bikin Bibir Seksi

Ayam Bakar SeeJontor
Sumber :
  • Dokumentasi SeeJontor

VIVA – Ayam bakar dikenal sebagai hidangan favorit semua kalangan usia. Ayam yang dibumbui dengan aneka bumbu dan rempah lalu dibakar di atas arang ini, gak pernah bikin bosen penikmatnya. Tak heran jika pada akhirnya banyak bisnis kuliner menyediakan ayam bakar sebagai salah satu hidangan favorit di resto atau warungnya. Tapi, jangan ngaku pecinta ayam bakar jika belum pernah mencicip hidangan ayam bakar satu ini. 

Jika kamu pernah main ke Gedung DPR/ MPR di kawasan Senayan, Jakarta, kamu wajib mampir ke kantin DPR/MPR untuk icip-icip ayam bakar SeeJontor. Apa istimewanya? 

Ayam bakar satu ini punya keistimewaan karena diolah dengan banyak bumbu dan rempah namun tanpa MSG. Salah satu pemilik, Coky Anderson mengatakan, menu ayam bakar yang dirintis bersama rekannya ini menghadirkan rasa yang berbeda dengan ayam bakar yang lain.Walupun tanpa MSG, gurihnya meresap sampai ke tulang.

"Bumbu kami tanpa menggunakan MSG, madu ataupun gula, jadi cocok sekali sebagai makanan sehat zaman now," ujar Coky Anderson Siagian selaku salah satu pemilik SeeJontor pada VIVA beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Aneka Bumbu Ayam Bakar Buat Tahun Baruan, Taliwang sampai Madu

Diakui Coky,  SeeJontor ini pertama kali dibuka sejak bulan Mei 2020 lalu, tepatnya pada masa pandemi COVID-19 atau PSBB. Meski dalam waktu yang singkat, ayam bakar ini laris manis. Sejak awal dibuka hingga sekarang sudah lebih dari 16000 porsi makanan di jual di warung ini.

"Kita menjual rata-rata 120-200 porsi sehari. Sabtu - Minggu libur kecuali ada permintaan khusus seperti tumpeng dan pesanan di atas 30 porsi. Jadi Omzet kita sehari minim Rp3.000.000," kata Coky lagi. 

Yang istimewa nya lagi, ayam bakar satu ini punya sambal yang bikin kamu gerah alias pedes banget. Meski pedas dan bikin bibir terasa seperti jontor, tapi tetap bikin nagih. 

Salah seorang penikmat ayam bakar SeeJontor mengaku, rasa pedas sambalnya hot tapi segar. "Kalau makan ayam bakar ini tanpa sambal kurang lengkap. Yang membuat tambah seger sambal ini ditambah tomat hijau. Dijamin pedesnya nampol. Bibir gue jadi seksi saking pedesnya," kata Winda salah satu pembeli. 

SeeJontor saat ini bisa ditemukan di Kantin Jantung Sehat, Kompleks Parlemen DPR RI Senayan. Walaupun hanya sebuah kantin kecil, menu di warung ini menyajikan menu beraneka ragam. Selain ayam bakar, ada juga ikan nila, gurame, ikan Kuwe, Kakap, sate kulit, sate tahu dan sate tempe. Bagi yang mau menikmati ikan laut bisa Preorder satu hari sebelumnya. Bukan cuma sambal pedas yang disajikan, ada juga pilihan sambal lainnya sebagai pendamping untuk menikmati hidangan di warung ini. 

"Kami memberikan dua pilihan sambal terbaik kepada para pembeli, bagi yang suka pedas, sambal Original SeeJontor bisa menjadi pilihan tepat. Kalau tidak ingin terlalu pedas, bisa memilih sambal terasi. Ikan Nila, Sate kulit, sate tahu dan sate tempe SeeJontor juga menjadi favorit bagi pelanggan kami," terang Coky.

Untuk harganya, jangan khawatir bikin kantong jebol. Karena harga menu di warung ini cukup terjangkau dengan harga Rp25.000/porsinya. 

"Saat ini kita juga sedang mengadakan promo PSBB seharga Rp23.000 untuk ayam bakar dan ikan nila. Mau beli perporsi bisa, mau hampers (per-ekor) seharga Rp100 ribu. Ada juga tumpeng, pokoknya semua pengiriman secara higienis dan ulasan para pembeli bisa dilihat di Instagram. Untuk minuman favorit, kita juga ada see_segerrrr yaitu es timun segar," tambahnya.

Buat kamu yang ingin makan langsung di kantin, jangan khawatir. Di tengah pandemi COVID -19 ini, warung ayam bakar ini juga menerapkan protokol kesehatan. Koki nya diwajibkan memakai sarung tangan saat pengolahan, pegawainya juga selalu memakai masker dan face shield. Di warung ini juga disediakan hand sanitizer, meja makan juga bersihkan dengan cairan desinfektan untuk menghindari penyebaran COVID-19. 

"Jadi, kalau penasaran dengan rasanya bisa langsung pesan melalui DM, aplikasi Gofood atau nomor WA yang tertera di bio IG kami, atau langsung ke kantin DPR," katanya.

Gak cuma itu, sudah banyak  lho selebritas hingga politisi yang telah mencicipi nikmatnya ayam bakar ini. Mulai dari Rico Ceper; Presenter Olahraga, Kamidia Radisti; Penyanyi, Brisia Jodie, bahkan kediaman mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono juga tercatat pernah memesan banyak paket SeeJontor.

"Untuk sekarang kami rencananya akan membuka cabang terbaru SeeJontor di wilayah Galaxy, Bekasi. Mungkin diresmikan sekitar akhir Oktober 2020 ini. Banyak juga yang sudah mendaftar untuk buka franchise mulai dari Bogor sampai Jogja, cuma sekarang kita memang sedang fokus untuk membenahi sistemnya," kata Coky

Info Restoran: 
SeeJontor
Kantin Jantung Sehat DPR RI
Senayan, Jakarta Selatan.
Telp: +62 811-1984-284
Instagram: @see_jontor