RESEP: Salad Segar Khas Thailand, Cocok Buat yang Lagi Diet

Ilustrasi salad Thailand.
Sumber :
  • Pixabay/xegxef

VIVA – Tak perlu pergi jauh ke Thailand untuk bisa meisalanikmati salad segar khas Negeri Gajah Putih itu. Di rumah, Anda juga bisa membuat salad lezat tersebut dalam waktu hanya hitungan menit.\

Berikut resep lengkapnya, seperti dilansir dari laman The Independent, Senin, 2 April 2018

Salad Thailand

Bahan-bahan

-1 buah cabai, iris tipis
-1 siung bawang putih, iris
-100 mililiter cuka beras
-2 sdt gula pasir
-1 sdt kecap ikan
-1/4 mentimun, parut
-1 wortel, parut tipis
-50 gram kacang polong
-2 daun bawang, potong kecil
-2 dada ayam tanpa kulit, potong-potong
-1/4 cangkir bihun yang sudah direbus
-28 gram daun ketumbar segar
-2 sdt kacang panggang, tumbuk
-Saus dressing pilihan sesuai selera

Cara Membuat

1. Masukkan cabai, bawang putih, cuka dan gula ke dalam wadah dan panaskan. Masukkan kecap ikan, aduk rata. Matikan api.

2. Masukkan semua jenis sayuran dan daging ayam ke dalam mangkuk saji.

3. Panaskan panci untuk memasak mi tanpa minyak. Tumis hingga renyah keemasan. Angkat dari penggorengan dan dinginkan.

4. Tuang saus dressing sesuai selera ke atas sayuran dan ayam. Aduk rata dan tambahkan daun ketumbar.

5. Sajikan salad di dalam mangkuk dengan taburkan kacang dan bihun. (ren)