Rahasia Masak Nasi dengan Sempurna di Beberapa Negara Asia
- Pixabay/Pexel
VIVA – Memasak nasi menggunakan panci biasa atau rice cooker bisa menjadi pekerjaan yang gampang-gampang susah. Kadang diperlukan sedikit tips untuk bisa menghasilkan nasi yang enak.
Berikut ini beberapa tips untuk mendapatkan nasi terbaik, seperti dilansir dari Koreaboo.
Metode jari
Metode ini bisa dibilang yang paling umum dilakukan. Caranya dengan memasukkan beras ke dalam panci, letakkan jari telunjuk di atas permukaan beras. Kemudian tuangkan air ke dalam panci hingga menyentuh bagian pertama buku jari. Cara ini dipercaya bisa menghasilkan beras dengan rasio air yang pas.
Metode knuckle
Berbeda dengan teknik pertama yang hanya menggunakan satu jari, di teknik kedua yang umum dilakukan masyarakat Korea ini adalah dengan memasukkan telapak tangan di atas beras yang sudah dimasukkan ke dalam panci, kemudian isi air hingga menutup seluruh ruas jari tangan.
Merendam beras
Di Jepang, teknik yang tepat adalah dengan merendam beras ke dalam air selama sedikitnya 30 menit sebelum beras mulai dimasak. Hal ini dilakukan agar beras bisa menyerap seluruh kelembapan yang hilang selama proses memasak. Jadi dengan cara ini, beras yang dihasilkan bisa benar-benar lembut.
Masak dengan panci terbuka
Hal ini khusus untuk beras melati atau jasmine rice. Memasak beras yang memiliki bentuk panjang-panjang ini dilakukan dengan tanpa menutup panci dan dimasak dalam api sangat rendah, lalu biarkan beras ini matang dengan uap.