Ilmuwan Ciptakan Jaringan Jantung dari Daun Bayam
- Youtube/WPI
VIVA.co.id – Sejumlah ilmuwan di Amerika Serikat telah berhasil mengubah daun bayam menjadi jaringan jantung pada manusia.
Hingga saat ini, para peneliti masih mengalami kesulitan membangun jaringan manusia kecil berukuran laboratorium menjadi organ yang benar-benar dapat berfungsi, bahkan dengan menggunakan teknik pencetakan 3D sekalipun.
Namun, dilansir The Sun, sebuah tim dari Worcester Polytechnik Institute, University of Wisconsin-Madison dan Arkansas State University-Jonesboro telah menemukan cara untuk melakukan hal tersebut menggunakan bahan tumbuhan.
Untuk menciptakan jantung tersebut, tim peneliti melepaskan sel tumbuhan daun bayam. Dan yang tersisa adalah lapisan jaringan tembus pandang dari selulosa, yang sudah banyak digunakan dalam pengobatan regeneratif, dilengkapi dengan jaringan pembuluh darah utuh daun tersebut.
Lewat hasil penelitian yang akan diterbitkan Biomaterials edisi bulan Mei ini para peneliti kemudian menempatkan sel manusia ke dalam pembuluh darah dan menyuntikkan cairan mirip darah. Mereka mengatakan kalau teknik ini dapat digunakan untuk menumbuhkan lapisan otot jantung yang hasilnya dapat digunakan untuk menangani pasien yang mengalami serangan jantung.
"Apa yang kami coba lakukan adalah menumbuhkan otot jantung pada daun ini yang kemudian bisa dialiri darah yang bersumber dari pembuluh darah di dalam daun. Sehingga, secara teori, kita bisa menanamkan pembuluh darah itu ke arteri asli di jantung dan memproduksi otot kontraktil yang bisa menggantikan jaringan yang mati di dalam jantung," jelas Profesor Glenn Gaudette, salah seorang peneliti.