Sederet Makanan Ini Bisa Turunkan Libido

Pasangan pengantin
Sumber :
  • pixabay/ jakobing85

VIVA.co.id – Tahukah Anda bahwa makanan dapat mempengaruhi gairah seks? Ketika tiba-tiba gairah menurun, bisa jadi makanan adalah salah satu penyebabnya.

Gairah seks atau libido dipengaruhi oleh faktor hormon, psikologis dan sosiologis. "Pada laki-laki maupun perempuan hormon testosteron sangat mempengaruhi libido," kata Dr. Michael Hirt, pendiri Center of Integrative Medicine, San Fernando Valley, Californi dikutip dari laman Huffington Post.

Hirt selalu memberikan sederetan daftar makanan pada pasiennya yang mengeluhkan penurunan libido. "Testosteron rendah sama dengan penurunan gairah seks," kata dia.

Hirt mengatakan, bahwa beberapa makanan dapat menurunkan kadar testosteron dengan meningkatkan aktivitas enzim, aromatase yang mengubah testosteron menjadi estrogen, sehingga estrogen lebih tinggi ketimbang testosteron.

Jika ingin menaikkan libido, Hirt menyarankan Anda untuk menahan diri mengonsumsi makanan tertentu lebih dari lima kali seminggu agar kadar testosteron tetap sehat. Berikut ini sederet makanan yang sebaiknya dihindari untuk mencegah penurunan libido.

Cokelat

Cokelat memang dikenal sebagai makanan yang ampuh mengembalikan suasana hati. Mengonsumsi cokelat bisa membuat Anda bahagia, namun terlalu banyak justru akan menurunkan kadar testosteron dan gairah seks.

Keju

Keju banyak digemari, namun produk olahan susu ini berpotensi mengacaukan produksi hormon dalam tubuh termasuk estrogen dan testosteron.

Mint

Nafas tidak segar membuat pasangan menjadi tak tertarik untuk berhubungan dengan Anda. Namun, bukan hanya mint yang menjadi solusi untuk menciptakan kesegaran di mulut, apalagi jika Anda adalah seorang pria. Sebab, kadar menthol pada mint dapat menurunkan kadar testosteron, sehingga gairah seks Anda menurun.

Kopi

Kafein dalam kopi memang bisa memberikan stamina lebih untuk melakukan hubungan cinta. Namun, bagi Anda yang tidak biasa dengan kopi dan sering merasa cemas setelah mengonsumsinya, minuman ini akan menurunkan gairah seks Anda.

Soda diet

Tetap sehat dan ramping memang baik untuk gairah seks, namun mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung pemanis buatan tentunya bukan hal yang baik bahkan dalam hal seks. Pemanis ini, terutama aspartam akan menghancurkan kadar serotonin, hormon yang juga berperan dalam mengatur gairah seks Anda.

Kedelai

Terlalu banyak mengonsumsi kedelai akan menyebabkan penurunan libido yang signifikan karena kedelai mengandung senyawa estrogenik.

Makanan kaya lemak

Tidak hanya gorengan, makanan dengan lemak terhidrogenasi juga akan menurunkan kadar hormon testosteron.

(mus)