10 Daftar Musik Ini Bantu Tidur Lebih Berkualitas

Ilustrasi pria orgasme.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Memiliki tidur berkualitas bukan hanya soal waktu tidur yang cukup, namun juga bisa mendapatkan tubuh yang lebih segar saat bangun.

Sayangnya karena beban pekerjaan ataupun masalah lain yang belum terselesaikan, akhirnya membuat kualitas tidur seseorang tidak maksimal, merasa gelisah, dan waktu tidur yang tidak terpenuhi. 

Dilansir dari Huffington Post, ternyata musik bisa membantu seseorang untuk mendapatkan tidur lebih berkualitas.

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa musik bisa membantu mengurangi stres, sedangkan penelitian lain mengungkap bahwa musik menjadi salah satu perawatan yang efektif untuk orang yang mengalami insomnia.

Namun, penelitian tersebut dilakukan dengan menggunakan musik klasik. Peneliti lain mengungkap bahwa musik jenis lain juga bisa membuat tidur lebih baik, asalkan memiliki tempo antara 60 hingga 80 beat per menit.

Saat ini beberapa aplikasi bahkan telah menyediakan informasi tentang tempo ini, seperti BPM detector dan Live BPM. Berikut ini beberapa contoh musik yang bisa ditambahkan ke dalam daftar playlist sebelum tidur.

1. Cherry Wine -Hozier
2. Clocks - 2Cellos, Lang Lang
3. All We are - Matt Nathanson
4. Scientist - Coldplay
5. With or without you - 2Cellos
6. Under The Stars - John Legend
7. Like Real People Do - Hozier
8. Secrets - Dallas String Quartet
9. More Like Love - Ben Rector
10. A Thousand Years - The Piano Guys