VIDEO: Bambu Panas Jadi Terapi Kesehatan

Peralatan pijat bambu
Sumber :

VIVAlife - Beragam cara dilakukan demi menjaga tubuh selalu dalam kondisi fit. Cara-cara alami pun selalu dicari. Salah satunya dengan memanfaatkan bambu panas dan batu giok. Jenis terapi ini banyak dikembangkan di Cina dan Jepang.

Sebuah spa di London, Inggris menyediakan terapi unik ini. Memanfaatkan bambu yang telah dipanaskan, lalu digunakan untuk memijat tubuh, efeknya dipercaya bisa melancarkan peredaran darah.

Biasanya terapi pijat dengan giok dan bambu panas diaplikasikan di area tubuh yang merasa pegal seperti punggung, leher dan pinggang. Sebelum terapi dilakukan sebelumya pasien harus melakukan konsultasi dulu untuk mengetahui kondisi tubuh dan mental secara menyeluruh.

Usai terapi di punggung, tubuh akan dipukul-pukul dengan bambu. Lalu diberikan terapi dingin dengan batu giok.

Biaya untuk sekali terapi sekitar Rp1,2 juta. Ingin melihat bagaimana terapi bambu panas dan batu giok dingin?