Mengenal Genmaicha, Teh Hijau Jepang Rasa Popcorn yang Bikin Awet Muda
- Pexels/maria tyutina
VIVA Lifestyle – Bagi kamu yang menyukai ragam jenis teh hijau, tentu sudah tak asing dengan genmaicha. Itu adalah teh hijau Jepang yang dicampur dengan beras panggang.
Campuran pada teh hijau tersebut, membuat genmaicha mempunyai rasa khas dan aroma yang unik. Hal ini karena beras panggang tersebut memberikan sentuhan gurih dan renyah pada teh hijau, sehingga menciptakan minuman yang menyegarkan sekaligus menenangkan. Yuk scroll untuk info lebih lanjut!
Melansir dari Livestrong, genmaicha telah diteliti mempunyai manfaat yang bagus untuk kesehatan, jika diminum secara rutin. Manfaat itu didapatkan karena teh hijau satu ini mengandung polifenol dan nutrisi lainnya.
Manfaat Genmaicha untuk Kesehatan
Seperti teh hijau pada umumnya, genmaicha juga memiliki beberapa manfaat kesehatan potensial. Kandungan antioksidannya bisa membantu melawan radikal bebas dalam tubuh, mendukung kesehatan jantung, meningkatkan metabolisme, dan memberikan rasa yang menenangkan.
Selain itu, adanya beras panggang dalam genmaicha juga dapat menambah serat dalam minuman, sehingga baik untuk pencernaan. Namun, manfaatnya bisa bervariasi tergantung pada faktor-faktor seperti kualitas bahan baku dan cara penyeduhan.
Bisa Bikin Awet Muda
Sebagaimana disebutkan tadi bahwa genmaicha mengandung antioksidan yang tinggi. Kandungan inilah yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV dan polusi lingkungan. Ini juga berkontribusi untuk membantu menjaga kulit tetap sehat dan awet muda.
Selain itu, genmaicha juga mengandung berbagai nutrisi yang bermanfaat, seperti vitamin dan mineral, yang dapat mendukung kesehatan kulit dan tubuh secara keseluruhan. Namun, untuk hasil yang optimal, penting untuk mengonsumsinya sebagai bagian dari gaya hidup yang sehat dan seimbang.
Apa Bedanya dengan Teh Hijau Lainnya?
Mungkin, kamu bertanya-tanya, apa sih bedanya genmaicha dengan jenis teh hijau lain seperti sencha? Rupanya, perbedaan utamanya terletak pada komposisi bahan dan aroma. Seperti disebutkan tadi, genmaicha memiliki tambahan beras panggang yang memberikan sentuhan gurih dan renyah pada rasa teh hijau.
Sementara sencha, adalah teh hijau murni tanpa tambahan bahan lain. Secara umum, genmaicha memiliki rasa yang lebih kaya dan kompleks dibandingkan dengan sencha. Selain itu, kandungan nutrisi dan manfaat kesehatannya juga bisa sedikit berbeda karena perbedaan dalam komposisi bahan.
Bagaimana kamu tertarik mencoba genmaicha?