Apa itu Kista Ovarium yang Diidap Hailey Bieber Serta Gejala dan Penyebabnya

Ilustrasi sakit perut
Sumber :
  • Pexels/sora shimazaki

VIVA Lifestyle – Baru-baru ini Hailey Bieber mengumumkan bahwa dirinya mengidap penyakit kista ovarium. Hal itu diumumkan olehnya lantaran isu dirinya yang hamil karena perut buncit. Padahal, perut buncitnya itu diakui Hailey Bieber adalah tonjolan dari kista yang tengah didertianya. 

Kista ovarium sendiri merupakan kondisi di mana kantung padat atau berisi cairan (kista) di dalam atau di ovarium. Sebagian besar dari kista ovarium tidak menimbulkan rasa sakit dan tidak berbahaya. Biasanya mungkin hal ini terjadi setiap bulan sebagai bagian dari siklus menstruasi dan kamu tidak pernah mengetahuinya. Kista ovarium juga bisa pergi sendiri tanpa pengobatan.

Namun, kista menjadi masalah ketika tidak kunjung sembuh atau membesar. Sehingga itu bisa menjadi menyakitkan. Ada juga kemungkinan kanker, tapi kasus seperti itu jarang terjadi. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Gejala Kista Ovarium

6 Hal yang Bisa Meningkatkan Risiko Kista Ovarium

Photo :
  • U-Report

Melansir dari WebMD, kebanyakan kista ovarium berukuran kecil dan tidak menimbulkan masalah. Jika ada gejala, mungkin hanya seperti mengalami tekanan, kembung, bengkak atau nyeri di salah satu sisi perut bagian bawah. Rasa sakit ini bisa sangat kuat atau ringan serta bisa datang dan pergi.

Berikut ini gejala kista ovarium:

  • Sakit perut yang tiba-tiba dan parah
  • Nyeri disertai demam dan muntah
  • Pusing, lemas atau merasa ingin pingsan
  • Napas cepat

Gejala-gejala yang telah disebutkan di atas bisa berarti kista telah menyebabkan ovarium berputar.

Penyebab Kista Ovarium

Ilustrasi kista ovarium.

Photo :
  • U-Report

Sebagian besar kista bersifat “fungsional” atau bagian dari siklus menstruasi bulanan.

  • Kista folikel, ovarium biasanya melepaskan satu sel telur setiap bulan. Tumbuh di dalam kantung kecil yang disebut folikel. Saat telur sudah siap, folikel pecah dan melepaskannya. Jika kantung tidak terbuka, itu menyebabkan kista folikel. Ini sering hilang dalam 1 sampai 3 bulan.
  • Kista korpus luteum, setelah telur dilepaskan, folikel yang kosong biasanya menyusut dan membantu mempersiapkan telur berikutnya. Itu menjadi kista ketika menutup kembali dan cairan terkumpul di dalamnya. Ini mungkin hilang dalam beberapa minggu. Tapi itu bisa berdarah atau menyebabkan rasa sakit saat tumbuh.

Sementara itu, ada juga kista non-fungsional. Pada beberapa wanita, ovarium mereka menghasilkan banyak kista kecil. Kondisi ini disebut sindrom ovarium polikistik (PCOS). Itu bisa membuat sulit untuk hamil. Kista non-fungsional lainnya mungkin disebabkan oleh kanker. Kista ovarium pada wanita setelah menopause (setelah menstruasi berhenti) lebih cenderung menjadi kanker dibandingkan pada wanita yang lebih muda.