Bisakah Seseorang Hidup Tanpa Empedu? Ini Efek yang Akan Terjadi

Kandung Empedu dan Hati
Sumber :
  • pixabay.com

VIVA – Sebenarnya dalam dunia medis, bukan hal yang aneh jika ada seseorang yang mengeluarkan kantong empedu. Namun, kita saja yang tidak familiar dengan hal itu.

Salah satu artis Indonesia yang juga hidup tanpa empedu adalah aktor senior Rano Karno. Kondisi ini dirasakan pemeran Doel di film Si Doel Anak Sekolahan itu sejak 2019.

Dilansir dari Healthline, Jumat, 28 Januari 2022, pengangkatan kandung empedu disebut dengan kolesistektomi. Seseorang mengeluarkan kantong empedu karena beberapa alasan, di antaranya infeksi, peradangan atau kolesistitis, batu empedu dan polip kandung empedu.

Meskipun seseorang bisa bertahan hidup tanpa kantong empedu, mereka perlu melakukan beberapa penyesuaian gaya hidup dan kebiasaan makan untuk menghindari terjadinya masalah.

Kandung empedu.

Photo :
  • U-Report

Dengan perubahan tersebut, tidak akan ada perbedaan besar yang memengaruhi kehidupan sehari-hari penderitanya setelah kantong empedu diangkat.

Kantong empedu berfungsi sebagai tempat penyimpanan empedu, yang merupakan zat yang membantu membantu tubuh memecah makanan dan mencerna lemak. Saat makan, kantong empedu melepaskan beberapa empedu ke dalam usus kecil, di mana ia akan bekerja untuk memecah lemak.

Tanpa kantong empedu, tidak ada tempat untuk mengumpulkan empedu. Sebaliknya, organ hati akan melepaskan empedu langsung ke usus kecil. Ini memungkinkan penderitanya untuk tetap mencerna sebagian besar makanan. Namun, sejumlah besar makanan berlemak, berminyak, atau berserat tinggi menjadi lebih sulit dicerna. Hal ini dapat menyebabkan gas, kembung, dan diare.

Untuk itu, membuat beberapa perubahan pola makan akan membantu tubuh menyesuaikan diri dengan perubahan cara pelepasan empedu. Beberapa aturan makanan yang harus diterapkan antara lain, batasi asupan lemak, makan teratur dengan porsi kecil sepanjang hari, serta batasi asupan serat dan kafein.

Ilustrasi batu empedu.

Photo :
  • U-Report

Lalu, apakah tidak memiliki kantong empedu akan memengaruhi harapan hidup?

Seseorang memiliki kantong empedu atau tidak, tidak akan berdampak pada harapan hidup. Beberapa perubahan pola makan jika diterapkan dengan baik, dapat meningkatkan harapan hidup si penderitanya.

Makan lebih sedikit lemak, minyak, produk susu, dan makanan olahan, akan dapat membantu menurunkan berat badan. Hal ini penting dilakukan, karena mempertahankan berat badan ideal, dapat mengurangi risiko hipertensi, penyakit jantung, diabetes, bahkan beberapa jenis kanker.

Makan lebih sedikit kalori per hari juga bisa membantu hidup penderitanya lebih lama, karena membuat tubuh lebih mudah mencerna makanan dan menggunakan energi lebih efisien.