Hari Internasional Yoga ke-5, Prambanan jadi Pusat Perhatian Dunia

Olahraga Yoga
Sumber :
  • Viva.co.id/Bimo Aria

VIVA – Bagi para pecinta Yoga, Hari International Yoga ke-5 yang akan diselenggarakan di Kompleks Candi Prambanan, Yogyakarta pada 22-23 Juni 2019 ialah momen yang tak boleh di lewatkan. 

Hal ini karena di momen tersebut, semua pecinta Yoga dari seluruh Indonesia bahkan negara tetangga berkumpul dan melakukan yoga bersama. 

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran ll, Nia Niscaya menjelaskan, kegiatan yoga menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan mancanegara (wisman) dari India untuk datang ke Indonesia khususnya ke Candi Prambanan Yogyakarta dan Bali sebagai destinasi favorit untuk festival yoga. 

"Bali paling digemari masyarakat India untuk melakukan aktivitas yoga. Juga di Kompleks Candi Prambanan Yogyakarta paling disukai untuk festival yoga," kata Nia Niscaya, saat ditemui di Kedutaan Besar India, di HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 17 Mei 2019. 

Nia mengatakan, penyelenggaraan festival yoga internasional di Candi Juga diharapkan akan meningkatkan kunjungan wisman India ke Indonesia yang pada April 2019 lalu sebanyak 48.700 wisman atau tumbuh 1,4 persen dibandingkan April tahun 2018. 

Sementara itu, Dubes Pradeep Kumar Rawat menilai penyelenggaraan 5th International Day of Yoga tahun ini mempunyai arti sangat penting dalam meningkatkan hubungan kedua negara India-lndonesia.

"Tahun ini hubungan diplomatis India-lndonesia memasuki tahun ke-70. Hari Yoga mempunyai nilai penting dalam meningkatkan hubungan antara Indonesia dengan India yang memiliki kesamaan dalam mengembangkan budaya olahtubuh yoga," kata Pradeep. 

Sementara itu melalui kegiatan Yoga, menurut Pradeep Kumar Rawat, selain meningkatkan kesehatan tubuh dan pikiran juga mendukung kegiatan pariwisata. Seperti diketahui pada tahun 2018 yang lalu jumlah kunjungan wisman India ke Indonesia mencapai 595.050 wisman atau tumbuh 9,77 persen dibandingkan tahun 2017. (ldp)