Rambut Berminyak, Keramas Tiap Hari Justru Makin Parah
- Pixabay
VIVA – Memiliki rambut berminyak tentu masalah. Selain buat tak nyaman, bakal menggerus rasa percaya diri saat tampil di hadapan umum.
Seperti diketahui, rambut berminyak disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya kulit kepala mengeluarkan minyak berlebih karena ketidakseimbangan pada aktivitas kelenjar sebaceous yang memproduksi sebum --lapisan lilin minyak pada kulit.
Ahli perawatan rambut dari Karastase, Heri Kuswanto menyampaikan beberapa faktor kulit kepala cepat berminyak.
Salah satunya adalah keramas tiap hari. Ya, banyak orang berpikir keramas tiap hari dapat mengurangi minyak di kepala. Padahal cara itu salah.
Keseringan keramas, justru akan membuat rambut makin berminyak. "Baiknya keramas dua hari sekali," kata dia.
Makanan juga jadi salah satu faktor kontribusi banyaknya minyak pada kepala. Jika Anda tidak ingin memiliki kepala dan rambut berminyak hindari makanan pedas, berminyak dan bersantan.
"Makanan yang mengandung kolesterol tinggi dengan cepat menambah minyak di kulit kepala."
Stres, kata dia, juga mampu mempengaruhi aktivitas kelenjar sebaceous.