Pakai Kaus Kaki Bikin Sesi Bercinta Lebih Membara
- Pixabay/pexels
VIVA – Sejumlah studi menyatakan bahwa tindakan sederhana seperti mengenakan kaus kaki sebelum tidur bisa meningkatkan kualitas tidur Anda dan bahkan membuat Anda bisa menjadi pasangan bercinta yang hebat.
Manfaat lain yang juga disebutkan dalam studi tersebut, meliputi mengurangi gejala penyakit Raynaud's dan meredakan gejala menopause.
Dilansir dari laman Daily Mail, sebuah studi dari University of Groningen yang dilakukan pada tahun 2005 menemukan bahwa memakai kaus kaki saat tidur bisa meningkatkan kehidupan seksual Anda dengan pasangan.
Studi yang dipresentasikan di European Society for Human Reproduction and Development di Copenhagen, Denmark, ini menemukan bahwa dari 13 pasangan yang dilibatkan, mereka yang memakai kaus kaki memiliki peluang mencapai orgasme lebih tinggi. Studi itu juga mencatat, di antara wanita, hanya 50 persen yang mencapai orgasme tanpa menggunakan kaus kaki. Sementara 80 persen mencapai orgasme ketika mengenakan kaus kaki.
Studi menduga, dampak ini diakibatkan oleh wanita yang lebih bereaksi negatif jika kaki pasangannya terasa dingin, dan ini tentunya bukan lagi masalah jika pasangan menggunakan kaus kaki. Temuan ini bersifat tidak sengaja karena studi tersebut sebenarnya ingin mengetahui apa yang terjadi pada otak ketika seseorang bercinta.
Sementara itu, sebuah studi pada tahun 2007 dari Netherlands Institute for Neuroscience (NIN), yang dipublikasikan di jurnal Physiology & Behaviour, menemukan bahwa orang yang memakai kaus kaki saat ingin beristirahat bisa terlelap lebih cepat.
Studi ini membuat teori bahwa kaki yang lebih hangat, bisa menyebabkan suhu darah menurun, dengan membuka pembuluh darah di sekitar tubuh, sebuah proses yang disebut dengan vasodilation. Hal ini menciptakan pola suhu di dalam tubuh sesaat sebelum tidur.
Beberapa laporan juga menyebutkan menggunakan kaus kaki saat tidur bisa mengurangi gejala menopause pada wanita. Khususnya, ritual ini bisa membantu mengurangi hot flushes, dengan membuat tubuh lebih mudah mengatur suhunya saat malam hari. (one)