RSCM dan Keluarga Pasien Buka Puasa Bareng

RSCM
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – Sebagai wujud syukur di bulan Ramadan, Lets Share Indonesia menggelar kegiatan buka puasa bersama dan talkshow dengan menghadirkan keluarga pasien, pihak Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) dan dihadiri dewan pembina Lets Share Indonesia Hayono Isman.

Sebagai salah satu pembina Lets Share Indonesia, Hayono Isman menyambut baik kegiatan buka puasa bersama dan talkshow yang digelar oleh Lets Share Indonesia. Menurutnya kegiatan ini memberikan nilai yang positif, tidak hanya bersilaturahim saja tetapi ada edukasi juga.

RSCM

Photo :
  • Istimewa

“Ini adalah hal yang baik di bulan yang penuh dengan kebaikan. Hadirnya kegiatan talkshow dalam momentum buka puasa bersama ini menjadi suatu wadah edukasi tidak hanya bagi pasien tetapi juga keluarga pasien yang ikut hadir,” ucap Hayono Isman dalam kegiatan buka puasa bersama Lets Share di Wisma Mas Isman, awal pekan ini.

Hayono Isman juga mengungkapkan hadirnya Lets Share Home, tempat singgah pasien dan keluarga pasien Lets Share Indonesia di Wisma Mas Isman juga sejalan dengan harapan almarhum Mas Isman yang merupakan tokoh pahlawan nasional.

“Jadi ini dulunya adalah kediaman pribadi Mas Isman dan menjadi nilai lebih ketika digunakan untuk kegiatan sosial seperti hadirnya Lets Share Home yang dapat membantu meringankan biaya bagi keluarga pasien yang hendak operasi,” ungkapnya.

Hal senada juga diutarakan Pendiri Lets Share Indonesia, dr. Rininta Christabella yang juga merasa bersyukur masih banyak pihak yang mau membantu organisasi yang memiliki nama legal Yayasan Berbagi Kasih Indonesia.

“Apresiasi yang tidak terhingga khususnya kepada dewan pembina Pak Hayono Isman, Pak Triawan Munaf, Ibu Mien Uno, serta donatur dan pengurus Lets Share Indonesia yang sudah memberikan dukungan berupa moril maupun materiil,” kata wanita yang akrab disapa dr. Rininta Christabella

dr. Rininta Cristabella juga berharap hadirnya Lets Share Indonesia bisa membantu meringankan beban keluarga pasien yang hendak operasi menjalani operasi bibir sumbing dan juga luka bakar bagi anak-anak. “Semoga yang kami lakukan bisa berdampak positif bagi keluarga pasien dan menjadi amal ibadah bagi para donatur,” harapnya.

Berbagi Kebaikan

RSCM

Photo :
  • Istimewa

Tidak hanya buka puasa bersama dan talkshow, Lets Share Indonesia juga memberikan santunan kepada pasien-pasien Lets Share dan pasien lainnya yang ditangani oleh Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

“Kami juga ingin sedikit berbagi kebaikan melalui santunan ini diharapkan bisa membantu pasien maupun keluarga pasien menyongsong hari Raya Idulfitri,” terang Ketua Lets Share Indonesia, dr. Shella G. Hardianto.

dr. Shella menerangkan tidak hanya berupa uang saja yang diberikan, pihaknya juga memberikan souvenir untuk pasien-pasien yang masih anak-anak. “Anak-anak senang, keluarga juga senang,” tandasnya.

Hadir sebagai pembicara Dokter Bedah Praktik Konsultan Kraniomaksilofasial di CCC RSCM, Dr. dr. Kristaninta Bangun, Sp. B.P.R.E., Subsp. K.M.(K) dan Dokter Gigi Spesialis Ortodonsia di CCC RSCM, drg. Julieta Pancawati, Sp.Ort membahas tentang Operasi dan Persiapan Alveolar Bone Graft (ABG) pada Pasien Sumbing. Hadir juga penceramah agama Ustadz Pardamean Harahap yang memberikan siraman rohani kepada seluruh undangan yang hadir.