Perbanyak Baca Al Quran, Ini 5 Cara Meraih Malam Lailatul Qadar

Itikaf Akhir Ramadan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra

VIVA Lifestyle - Lailatul Qadar merupakan malam yang sangat istimewa di dalam islam. Ini adalah tanda 10 hari terakhir Bulan Ramadhan.

Ketika memasuki malam Lailatul Qadar, umat muslim diharuskan memperbanyak banyak Al Quran atau meningkatkan ibadah untuk mendapatkan pahala yang terbaik. Berikut beberapa cara meraih malam Lailatul Qadar, dilansir berbagai sumber:

1. Perbanyak Baca Al Quran

Membaca Alquran saat puasa Ramadhan. (Foto ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Untuk mendapatkan pahala yang terbaik di malam Lailatul Qadar, Alangkah baiknya umat muslim untuk memperbanyak membaca Al Quran. Hal ini telah dijelaskan dalam firman Allah SWT dalam surat Al Qadr 1-5.

"Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan (Lailatul Qadar). Dan tahukah kamu apakah Lailatul Qadar itu? Lailatul Qadar itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar."

2. Tingkatkan Ibadah

sholat

Photo :
  • U-Report

Ketika memasuki malam Lailatul Qadar, alangkah baiknya umat muslim senantiasa untuk meningkatkan amal ibadah. Seperti memperbanyak dzikir, sholawat, sholat sunnah serta amal-amalan lain yang bisa meningkatkan keimanan.

"Barangsiapa melakukan ibadah pada malam Lailatul Qadar atas dasar keimanan dan keikhlasan maka diampunilah dosanya yang telah lalu." (HR Bukhari).

3. Perbanyak Berdoa

Berdoa

Photo :
  • pixabay

Memasuki malam Lailatul Qadar, sebaiknya umat muslim sering memanjatkan doa kepada Allah SWT, seperti meminta menghapuskan segala dosa yang telah dikerjakan selama hidupnya ataupun meminta doa selama hal itu baik.

Aisyah ra: "Aku berkata, 'Ya Rasulullah! Apa pendapatmu bila aku menjumpai Lailatul Qadar. Apa yang aku ucapkan di dalamnya? Beliau menjawab, 'Ucapkanlah doa, 'Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pengampun. Engkau menyukai pengampunan. Maka ampunilah aku." Diriwayatkan oleh lima ahli Hadits.

4. Itikaf

Itikaf Akhir Ramadan

Photo :
  • ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Ketika memasuki malam Lailatul Qadar, alangkah baiknya umat muslim untuk melaksanakan itikaf. Itikaf itu dilakukan bisa di masjid dengan membaca Al Quran, dzikir, sholawat serta ibadah-ibadah lainnya.

Dari Aisyah, "Rasulullah Saw melakukan i'tikaf pada sepuluh hari-hari akhir bulan Ramadhan sampai beliau meninggal dunia." (HR. Bukhari dan Muslim).

5 Jauhkan dari Perbuatan Dosa

Itikaf Akhir Ramadan. (Foto ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

Jauhkan diri dari segala perbuatan dosa ketika memasuki malam Lailatul Qadar supaya terhindar dari segala murkanya Allah SWT. Lalu perbanyak melakukan hal-hal kebaikan seperti bersedekah, menghafal AL Quran serta melakukan melakukan kebaik lainnya.