Kisah Hijrah Ray Shareza Eks Vokalis Nineball, Tergerak Cerita Soal Raja
- Instagram @rayshareza_
VIVA Lifestyle – Ray Shareza yang sempat dikenal sebagai vokalis dari band Nineball kini memilih untuk hijrah dan mendalami agama Islam.
Pilihan Ray Shareza untuk berada di jalan agama membuatnya memutuskan untuk keluar dari band yang saat itu tengah berada di puncak popularitas. Kini, Ray lebih banyak menghabiskan waktunya untuk belajar agama.
Dalam sebuah tayangan di kanal Youtube Saling Sapa TV, Ray pun mengungkap kisah yang membuatnya hijrah. Kala itu, dia mengaku terinspirasi dari sebuah kisah seorang raja.
Ray, suatu waktu diajak oleh seorang kerabat mendatangi masjid. "Karena tanpa tendensi apa-apa, keinginan apa-apa, hanya ingin kenalkan saya kepada Allah, ketulusan dia mengajak itu membuat saya mudah melangkah," katanya.
Duduklah di masjid dan mendengarkan majelis di mana saat itu tengah dikisahkan mengenai seorang raja tua yang ingin turun tahta.
Ray mengisahkan, raja itu kemudian memanggil seluruh penghuni istana untuk membagikan harta kekayaannya sebelum turun tahta.
"Raja itu mengatakan, apa yang kalian sentuh, raih, akan menjadi milik kalian. Dalam hitungan ketiga semua berlari meraih, menyentuh apapun yang mereka anggap paling berharga," cerita Ray.
Ray lalu mengungkap bahwa makna dari kisah ini tersebut adalah dalam kehidupan dunia ini bermacam-macam orang punya kehendak dan keinginan masing-masing. Ada yang lari ke gunung menjadi pemanjat tebing, lari ke udara jadi pilot, lari ke Jakarta ingin menjadi artis.
"Semua orang sibuk dengan pikirannya masing-masing. Apa yang bisa saya raih di dunia ini yang akan buat saya bahagia, sukses. Namun jarang orang berpikir kalau dia dekati Allah walaupun sejengkal maka Dia akan mendekatinya sehasta. Kalau dia berjalan Allan akan berlari menghampirinya. Kalau dia dapatkan Allah, dia akan dapatkan segala-galanya," lanjut dia.
Usai mendengar cerita itulah Ray mengambil keputusan untuk mencari kesuksesan dari cara lain.
"Saya bilang dalam hati ini, saya mau mencari kesuksesan yang sebenar-benarnya, kesuksesan yang dijamin penguasa alam ini, kesuksesan yang mendapat jaminan dari raja para raja," katanya.
Sejak itulah Ray mulai banyak belajar untuk hijrah dan lambat laut belajar mengenal Allah, Rasul dan para sahabat. Tak tanggung-tanggung, dia pun sampai rela belajar hingga mendatangi berbagai kota di Indonesia bahkan keluar negeri untuk belajar.
"Saya mau tanya satu saja, saya pemain band, saya ingin sukses di hadapan Allah, itu saja yang saya buat selama ini," tuturnya.
Belum lama ini, Ray yang kini menyandang titel ustaz bersama brand lokal asal Bandung, 3Second ikut menyalurkan bantuan untuk para korban gempa bumi di Cianjur.
Seperti diketahui, Cianjur beberapa waktu lalu dihantam bencana gempa bumi. Peristiwa ini membuat para korban terpukul hingga rugi ratusan juta karena harta benda rata dengan tanah. Hal ini menyisakan trauma dan kesedihan yang mendalam bagi para korban. Sebagian besar korban masih tinggal di posko penampungan dibantu dengan ralawan-relawan yang brada di sekitar spot-spot yang cukup parah.
ABantuan yang diberikan secara langsung kepada korban yang ada di titik posko berupa pakaian, selimut, sprei Kasur & bingkisan makanan. Selain memberikan bantuan dan bingkisan kepada, tim 3Second & Ustd. Ray juga berinteraksi bahkan bernyanyi untuk menghibur para korban.
“Alhamdulillah donasi yang kami bawa telah disalurkan kepada masing-masing posko. Mudah-mudahan yang kami buat ini ada manfaatnya bagi mereka yang terkena dampak.” Ucap Ustd. Ray Shareza. “Alhamdulillah lancer, bantuan tersalurkan dengan rata dan banyak dukungan juga dari teman -teman relawan yang ada di sini,” ujar Riki Joy selaku Head of Promotion dalam keterangan persnya.