Jelang HUT 29, ANTV Bagi-bagi Sembalo dan Lauk Gratis di Warteg

Rangkaian Kegiatan HUT ANTV ke-29
Sumber :
  • ANTV

VIVA – Merayakan hari jadi ke-29 ANTV hadirkan rangkaian kegiatan menuju malam puncak perayaan. Mengusung semangat Indonesia Bangkit, ANTV menggelar beragam kegiatan, antara lain, Donor Darah & Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Sembako Murah, Lauk Gratis Di 50 Warteg, Pesta Zumba Ceria dan Beauty Class: Cantik Bukan Impian juga kegiatan Sentra Vaksin ANTV. Kegiatan ini tersebar di beberapa wilayah di JABODETABEK yang berlangsung sejak 1 Maret 2022.

Menurut Erwin Munazat, GM Brand Activation & Communications ANTV, kegiatan ini melibatkan masyarakat dan penonton setia ANTV untuk lebih menjalin kedekatan.

"Pesan semangat Indonesia Bangkit ini Kami rangkai dalam beragam kegiatan yang tidak hanya melibatkan karyawan ANTV tetapi juga melibatkan pemirsa setia ANTV baik di Jabodetabek melalui aktifitas off air dan juga yang para followers ANTV melalui aktifitas digital. Semoga semua ini bisa lebih mendekatkan lagi ANTV dengan pemirsa setianya”, ungkap Erwin.

Rangkaian Kegiatan HUT ANTV ke-29

Photo :
  • ANTV

Indonesia harus bangkit, dan untuk bangkit orangnya harus sehat. Rangkain acara Road To HUT ANTV dibuka dengan aktifitas Donor Darah & Pemeriksaan Kesehatan Gratis yang meliputi cek tekanan darah, gula darah, kolestrol dan asam urat, yang digelar pada 2 Maret 2022 di Studio ANTV Epicentrum Jakarta.

Indonesia akan bangkit jika kita ikhlas berbagi, ANTV bekerjasama dengan Bakrie Amanah menggelar kegiatan Sembako Murah di wilayah Kecamatan Tangerang, Tangerang (9-11 Maret) dan wilayah Kecamatan Sukmajaya, Depok (16 Maret).

Sebanyak 350 paket sembako berisi kebutuhan dasar yang saatini sedang dibutukan yakni, minyak goreng dan gula pasir di jualdengan harga 10 ribu rupiah per paket. Kegiatan ini merupakansalah satu bentuk inisiatif ANTV untuk mendukung ketahanan pangan masyarakat di masa pandemi.

Rangkaian Kegiatan HUT ANTV ke-29

Photo :
  • ANTV

Tidak hanya Sembako Murah, ANTV juga menggelar program lauk gratis bagi para pengunjung warteg. Bekerjasama dengan 50 warteg Putra Bahari yang tersebar di wilayah JABODETABEK, tambahan lauk gratis ini disambut antusias oleh masyarakat yang sehari-harinya menjadi pelanggan atau konsumen warteg.

Di sisi lain, aktitifas yang sudah berlangsungpada tanggal 4–6 Maret 2022 ini ternyata berdampak langsung bagi pemilik warteg, daya tarik lauk gratis dari ANTV membuat warteg menjadi lebih ramai pelanggan. Roda ekonomi harus digerakkan, agar Indonesia bangkit dari kesulitan.

Untuk mulai bangkit badan harus bugar, lebih lengkap lagi disertai dengan wajah yang segar dan cerah. Pesta Zumba Ceria ANTV pada 14 Maret 2022 lalu berhasil mengajak hampir 200 warga di wilayah Kecamatan Larangan Tangerang dan Beauty Class ANTV : Cantik Bukan Impian berhasil melakukan aksi make over massal para ibu-ibu warga Kecamatan Pondok Gede Bekasi pada 15 Maret 2022.

Menyusul agenda yang tersisa jelang Malam Puncak Perayaan HUT Rangkaian kegiatan kerenmenuju HUT Ke-29 ANTV akan ditutup dengan kegiatan Sentra Vaksin ANTV yang akan diselenggarakan pada 23 Maret 2022 di wilayah Cilodong, Depok.