Viral Bocah Berteduh di Bilik ATM, Alasannya Bikin Haru

Bocah berteduh di bilik ATM.
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Beberapa waktu lalu viral di media sosial video yang menunjukkan seorang bocah berteduh di sebuah bilik ATM. Si pembuat video kemudian mengungkap alasan anak itu berada di sana.

Video yang banyak beredar itu diunggah oleh akun Instagram @kabarkita_id. Terdapat empat potongan video yang merekam bocah itu.

Dalam video terlihat bocak bertubuh gemuk itu sedang bertelanjang dada dan duduk di lantai bilik ATM di Palapa, Adityawarman, Surabaya. Ketika ditanya, bocah itu ternyata sedang beristirahat setelah mengelap kaca mobil yang disemprot dengan air sabun menggunakan botol air mineral.

Diceritakan dalam video bahwa anak-anak memang sering melakukan itu setiap hujan turun di persimpangan lampu merah Adityawarman, Surabaya. Lantas, si pembuat video mengajak anak itu keluar dan membawanya beserta temannya ke samping bilik ATM.

Ternyata, tepat di samping jajaran bilik ATM terdapat booth-booth penjual makanan dan minuman. Anak itu pun dibawa ke sana dan diminta untuk memilih camilan yang dia suka.

"Awalnya mereka malu dan menyuruh saya untuk milihin saja," tulis keterangan dalam video.

Tapi, si pembuat video tetap mendesak agar bocah itu memilih sendiri. Setelah didesak mereka akhirnya mau dan memilih makanan yang mereka inginkan.

Setelah memesan camilan yang mereka pilih, si pembuat video memberi uang kepada mereka untuk membayar pesanan mereka. Lalu, mereka juga diminta untuk membeli minuman.

Saat kedua bocah itu menunggu pesanan, si pembuat video pamit untuk mengambil sebuah kaos di mobilnya. Dia lalu memberikan kaos itu ke bocah yang bertelanjang dada.

"Kusuruh dia pakai kaos tersebut biar tidak bertelanjang dada dan tidak kedinginan, karena saat itu emang abis ujan," tulis pembuat video.

Usai membelikan makanan dan minuman, pembuat video lalu membelikan kedua anak itu masker dan hand sanitizer. Mengingat, kondisi sekarang yang masih pandemi COVID-19.

Setelah makanan dan minuman kedua anak itu habis, si pembuat video meminta mereka pulang ke rumah masing-masing agar mereka bisa berkumpul dengan orangtua dan saudara di rumah.

"Terima kasih, dik, aku dapat pelajaran hidup dari kalian. Bahwa hidup ini memang tak mudah dan terkadang keras. Namun kalian belum saatnya untuk mencari uang meski hasilnya tidak seberapa. Tapi jujur, niat kalian ingin meringankan beban orangtua patut diapresiasi. Doa terbaik saya untuk kalian berdua," tulis keterangan di akhir video.