Jennifer Bachdim Sampai Disko Pantera Siap Ajak Olahraga Bareng

Istri Irfan Bachdim, Jennifer Kurniawan
Sumber :
  • instagram.com/jenniferbachdim

VIVA – IONATION Festival siap digelar pada 8 Agustus 2020. Acara tersebut akan memadukan olahraga dan musik dalam kemasan interaktif melalui virtual. Nantinya acara tersebut menghadirkan konsep kelas fitness dipandu trainer oleh Top health and fitness enthusiast, antara lain Jennifer Bachdim, Andrea Dian, Yulia Baltschun, Riana Ree, Evelinn Kurniadi, hingga Penyogastar.

Akan ada juga  DJ ternama yang mengiringi acara tersebut, yakni Diskopantera, Friday Noraebang, dan Midnight Quickie. Aakan ada beberapa kelas yang memiliki konsep unik, contohnya Yoga Melody of Breathing, KPOP Workout, Tiktok Training, Disco Fitness, dan 90s Retro Cardio

Hal itu dikemas semenarik mungkin untuk meraih peserta sebanyak-banyaknya. Penyelenggara menyadari di awal pandemi COVID-19, kesadaran akan kesehatan dan rutinitas olahraga di rumah meningkat drastis. Namun seiring dengan pandemi yang berjalan, motivasi dan komitmen berolah ragapun mulai menurun dikarenakan rasa bosan terhadap konsep lahraga online yang kurang menarik bagi mereka.

"IONATION, menjadi salah satu invoasi konsep olahraga di rumah yang tidak hanya menjanjikan keunikan, tapi juga interaksi antar peserta dan host melalui virtual, olahragapun menjadi lebih menyenangkan,” kata Marketing Director ION WATER, Puspita Winawati dalam keterangan media, Senin, 27 Juli 2020.

Acara tersebut bisa diikuti melalui YouTube dan Zoom. Para pengisi acara sudah tak sabar untuk mengikuti dan menghibur para peserta nanti. Salah satu pengisi yang mengatakan hal itu adalah Jennifer Bachdim.

“Saya sangat menantikan momen untuk akhirnya dapat kembali workout bersama-sama. Ketika diajak ikut
serta menjadi host di festival ini, saya senang sekali karena rasa kangen suasana seru workout bareng-bareng penuh interaksi bisa tuntas terbayarkan,” ungkap Jennifer Bachdim, Sport Enthusiast

Artis yang berhasil sembuh dari COVID-19, Andrea Dian akan bertindak sebagai pemandu acara. Ia mengatakan hal yang serupa dengan Jennifer Bachdim. Hal ini sekaligus pengalaman yang pertama untuknya.

"Ini untuk pertama kalinya, saya menjadi host festival virtual interaktif seperti IONATION. Konsepnya sangat unik dan baru! Harapan saya, IONATION akan menjadi acara yang bisa diikuti oleh seluruh masyarakat dan terus menginspirasi gaya hidup lebih aktif, terutama olahraga sangat penting untuk menjaga imunitas di masa pandemi seperti ini,” kata Andrea.