Boneka Sarita, Si Annabelle dari Peru yang Teror Pemiliknya

Boneka Sarita, si Annabelle dari Peru
Sumber :
  • CEN

VIVA – Sebuah boneka yang terlihat tidak menyeramkan dijuluki Annabelle dari Peru. Sebab, pemiliknya mengklaim telah diteror oleh boneka itu selama tujuh tahun terakhir.

Dalam sebuah video YouTube yang viral pada tahun lalu, keluarga Nunez di Callao, Peru menjelaskan, bahwa mereka telah menyaksikan sejumlah aktivitas gaib yang berkaitan dengan boneka bernama Sarita itu. Boneka berambut pirang, bermata biru tersebut didapat sekitar tahun 2010.   

Dikutip dari Oddity Central, ibu tiga anak bernama Ivonne Nunez mengatakan, bahwa boneka itu adalah hadiah dari seorang keponakan dan iparnya yang baru saja meninggal dunia. Meskipun hal-hal aneh mulai terjadi, dia mengaku tak bisa membuang boneka itu lantaran menjadi benda terakhir yang mengingatkannya kepada keponakan dan adik iparnya.

Boneka, yang bisa mengeluarkan suara, "Bapa Kami” ketika tombol di dadanya ditekan, ternyata mulai mengeluarkan kata-kata doa itu tanpa ada yang menekan tombolnya. Keluarga Nunez meletakkan Sarita di pojok ruangan sebelum tidur, tapi kadang-kadang menemukan boneka itu berada di meja, atau sofa. Bahkan, ketiga anaknya sering terbangun dengan goresan dan memar pada tubuhnya, yang diyakini akibat ulah Sarita.

Angie Nunez yang berusia 20 tahun mengatakan bahwa dia kadang mendengar suara-suara di rumah, merasakan kehadiran sosok aneh di sudut kamarnya dan melihat bayangan bergerak dalam gelap. “Setiap malam aku merasa seolah-olah seseorang menatapku dari sudut ruangan,” katanya.

Angie dan dua saudara laki-lakinya sangat ingin menyingkirkan boneka itu, tapi ibunya tidak mau melakukannya. Meski begitu, mereka memutuskan meminta bantuan kepada ahlinya untuk mengusir roh di boneka Sarita.

Dan seorang ahli bernama Soralla de los Angeles melakukan ritual untuk membersihkan rumah keluarga Nunez dari roh jahat. Dia melaporkan telah merasakan kehadiran seorang wanita, yang menurut Ivonne mungkin itu adalah adik iparnya, yang meninggal di salah satu kamar.

Setelah memeriksa boneka, Soraya mengatakan bahwa dia merasakan suatu entitas jahat yang bertujuan menyakiti keluarga Nunez. Dia mencoba untuk mengusir roh-roh dan melindungi rumah Nunez. (mus)