Tips Memilih Produk Skincare yang Aman dan Tepat untuk Kulit

Ilustrasi wanita/skincare/kecantikan.
Sumber :
  • Freepik/senivpetro

VIVA – Kulit wajah yang glowing dan flawless begitu didambakan oleh banyak wanita dan bahkan pria, seiring dengan fenomena K-pop dan drama Korea yang melanda Indonesia. Seperti yang kita ketahui, untuk mendapatkan kulit glass skin seperti artis-artis Korea tak semudah membalikkan telapak tangan.

Niat saja tentu tidak cukup. Dibutuhkan kedisiplinan dan kesabaran karena ini bukanlah proses instan. Tak hanya itu, Kamu juga harus memilih produk skincare yang tepat sesuai dengan kebutuhan kulitmu.

Tak perlu bingung dengan banyaknya produk skincare yang tersedia di pasaran saat ini. Berikut ini adalah tips memilih produk skincare yang aman dan tepat untuk kulit wajahmu.

Memang saat ini banyak produk skincare internasional yang tersedia di Tanah Air. Namun, belum tentu produk-produk itu cocok untuk kulitmu. Jika tak mau buang-buang uang dan kulit wajah rusak karena mencoba produk skincare yang tidak cocok, ada baiknya Kamu memilih merek skincare lokal.

Ilustrasi wanita/merawat kulit/skincare.

Photo :
  • Freepik/freepik

Perlu diketahui, skincare lokal umumnya dibuat khusus untuk konsumen lokal dan memang diperuntukkan bagi tipe kulit orang Indonesia.

Kamu juga bisa memilik skincare berbasis medis yang tentunya aman untuk kulit. Jangan lupa cek apakah produk tersebut sudah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan memiliki sertifikat Halal Majelis Ulama Indonesia (MUI)

Salah satu merek skincare Indonesia yang berbasis medis adalah Theraskin yang sudah dipercaya dan digunakan selama lebih dari 10 tahun oleh dokter-dokter kulit dan estetika di seluruh Indonesia. 

Sebagai informasi, produk skincare mereka baru secara resmi dijual bebas tanpa melalui klinik praktek dokter sejak awal tahun 2021 ini.

Ilustrasi skincare.

Photo :
  • Freepik/jcomp

Di awal perjalanannya di tahun 2009, Theraskin diciptakan oleh PT L’Essential, yang berbasis di Tangerang, sebagai brand dengan dua prinsip pengembangan. Yang pertama adalah produk kosmeseutikal, atau produk skincare yang simpel namun memiliki fokus kuat dalam hal efektivitas dan terapi medis. Yang kedua adalah dapat diperoleh dengan harga terjangkau. 

Ada tiga produk andalan mereka yang bisa membantumu mengatasi masalah hiperpigmentasi seperti warna kusam, flek maupun dark spots, agar kulit lebih cerah dan bening ala artis Korea. 

Suncare with Brightener adalah tabir surya wajib digunakan dalam kasus hiperpigmentasi untuk mencegah bertambah-parahnya kondisi ini. Poin plus formulasi ini adalah dengan penambahan bahan aktif Niacinamide, yang bisa melindungi kulit dari paparan sinar UV matahari, mencerahkan dan mengurangi kemerahan pada kulit wajah.

Sementara Perfect Whitening Cream adalah krim yang melembapkan dan diformulasikan dengan kombinasi tiga bahan aktif Niacinamide, Arbutin dan Tranexamic Acid untuk membantu mengurangi flek, mencerahkan warna kusam atau pun warna kulit yang tidak merata, bahkan mengurangi kemerahan pada kulit wajah.

Ilustrasi wanita/skincare/perawatan kulit.

Photo :
  • Freepik/lookstudio

Kemudian ada Skin White Serum adalah serum malam hari ini diperkaya dengan bahan aktif Niacinamide dan Alpha arbutin untuk membantu mencerahkan kulit yang kusam dengan tekstur yang ringan. Serum ini pun dilengkapi dengan kandungan Biotin dan tambahan antioksidan dari Phyllanthus Emblica Fruit Extract untuk menutrisi kulit secara lengkap.

Menurut Lina Liputri, Direktur dari PT L’Essential, pihaknya mengutamakan pemahaman akan kebutuhan kulit konsumen Indonesia dan inovasi dalam menciptakan produk kosmeseutikal yang aman digunakan, termasuk untuk tiga produk brightening tersebut.

“Saya harap kami dapat memperluas jangkauan dan menemani rutinitas perawatan kulit masyarakat Indonesia dengan produk-produk ‘dermatologist-approved’ yang simpel, namun efektif dan dapat diperoleh dengan harga terjangkau," ucap Lina dalam keterangannya, Senin, 20 Desember 2021.

Selain sudah teruji efektif dan aman digunakan, produk-produk mereka juga telah teregistrasi di BPOM dan memiliki sertifikat Halal MUI.