Cerita di Balik Gaun Aurra Kharisma yang Antarkan Jadi Juara

Aurra Kharisma
Sumber :
  • Ist

VIVA – Miss Grand International 2020 digelar di Bangkok, Thailand, baru-baru ini. Indonesia mengirimkan Aurra Kharisma yang merupakan Miss Grand Indonesia 2020. Aurra terpilih sebagai Runner up ketiga Miss Grand International.

Saat babak Pra-eliminasi Aurra Kharisma tampil memesona dengan gaun karya desainer Indonesia, Wiki Wu. Gaun tersebut bertema The Aurora dress. Wiki Wu dipercaya oleh Ivan Gunawan selaku Direktur Yayasan Dunia Mega Bintang, penyelenggara resmi Miss Grand Indonesia 2020, untuk membuat Gaun Malam tersebut. 

Menurut Wiki Wu, gaun yang digunakan Aurra Kharisma pada malam Pre eliminasi terinspirasi dari nama Aurra Kharisma.

"Saat aku diminta sama Ivan, aku langsung riset dari namanya Aurra Kharisma. Aurra adalah warna cakra, yang terdiri dari tiga warna, yakni violet dan ungu kebiruan," ujar Wiki.

Warna ungu yang memancar ke seluruh tubuh, seolah-olah ada bintang-bintang kecil yang menyebar dan menari di tubuhnya. Selain itu di bagian perut samping ada bentuk O itu dari bentuk, inisial nama dari Aurra Kharisma, nama  yang berarti memancarkan sinar dan energi. Intinya, ada 3 warna aura yang terinspirasi dari sinar aurora.

Wiki juga menjelaskan proses pembuatan gaun The Aurora Dress tersebut. Ia melibatkan 10 orang tukang payet professional.

"Bagiku gaun ini harus menonjolkan tubuh Aurra yang sempurna banget. Makanya dibuat transparan, dengan motif bintik-bintik yang flow-nya diatur sedemikian rupa. Detail itu kita tempelkan dulu di kertas, lalu kita tempel tulle warna huenya, setelah itu kita payetin satu persatu. Rumit tapi hasilnya memuaskan," katanya.

Aurra Kharisma bangga dengan penampilan dan pencapaiannya tersebut. Sebelum mengenakan sesuatu Aurra memang sangat terperinci.z

"Saya orangnya detail. Maka saya pilih setiap asesoris yang digunakan Aurra Secara detai, mulai dari head piece sampai ke kipas-kipasnya. Saya ingin total menampilkan budaya kuliner Indonesia ini di ajang kecantikan tingkat Internasional," ujarnya.