Biar Makin Seksi, Begini Cara Benar Pakai Lipstik Cair
- Freepik/benzox
VIVA – Lipstik merupakan salah satu kosmetik yang paling digandrungi wanita. Dan salah satu jenis lipstik yang paling disukai adalah lipstik cair. Tidak seperti jenis lipstik lain, lipstik cair hanya membutuhkan satu polesan saja, ia akan bertahan lama dan memiliki warna yang kuat.
Jika kamu belum pernah mencoba jenis lipstik yang satu ini, jangan khawatir. Dilansir dari Times of India, Jumat, 26 Juli 2019, berikut panduan cara memakai lipstik cair yang benar agar bibirmu semakin terlihat seksi.
1. Sabar
Anda tidak bisa menggunakan lipstik cair dengan terburu-buru. Butuh waktu di depan cermin saat mengaplikasikan lipstik ini. Anda perlu mengoleskannya dengan sabar ke bibir agar cairannya tidak berantakan ke mana-mana.
2. Seimbangkan dengan makeup lain
Lipstik cair dapat merusak penampilan jika Anda tidak pandai memakainya. Karena sangat berpigmen, Anda perlu menyeimbangkan lipstik ini dengan sentuhan makeup yang lain. Jika lipstik Anda cenderung tebal dan berwarna gelap, aplikasikan sedikit perona pipi untuk menyempurnakan penampilan Anda.
3. Jangan memoles terlalu banyak
Menggunakan lipstik cair, satu sapuan saja sudah cukup. Untuk menghindari pigmentasi, Anda dapat menghapus kelebihan lipstik setelah mengaplikasikannya. Dengan cara ini, Anda akan mendapatkan tekstur yang lebih rata. Namun, jika Anda ingin tampil lebih dramatis, Anda dapat menambahkan sedikit lebih banyak polesan.
4. Katakan tidak untuk bibir pecah-pecah
Sebelum menggunakan lipstik cair, bersihkan bibir Anda terlebih dahulu. Jika bibir Anda pecah-pecah, lakukan pengelupasan dengan menggunakan pelembap bibir, seperti lip balm dan sejenisnya untuk mendapatkan permukaan yang halus. Jika tidak, lipstik akan berkumpul pada retakan bibir Anda dan membuat lipstik terlihat tidak rata dan kering.
5. Ketelitian adalah kuncinya
Jika Anda kesulitan menggunakan stik lipstik, Anda bisa menggantinya dengan kuas bibir. Mulailah mengoleskan dari tepi bibir atas, garis bibir, kemudian ratakan. (rna)