Dynand Fariz, Presiden Jember Fashion Carnival Meninggal Dunia
- Instagram @bubahalfian
VIVA – Kabar duka datang dari dunia fesyen Tanah Air. Pendiri sekaligus Presiden Jember Fashion Carnaval (JFC) Dynand Fariz dikabarkan telah meninggal dunia di usia 55 tahun. Kabar tersebut diunggah akun Instagram resmi JFC, Rabu, 17 April 2019. Belum diketahui penyebab meninggalnya mendiang Dynand.
"Saat ini jenazah sedang disemayamkan di rumah duka di Jalan Letjend Soeprapto no.8A. Sebelum kemudian jenazah akan diberangkatkan ke tanah kelahiran beliau di Garahan pukul 12 siang nanti," tulis keterangan di akun resmi JFC.
Kabar duka tersebut juga sampai ke telinga Make Up Artist ternama, Bubah Alfian yang turut mengucapkan belasungkawa mendalam atas kepergian pria yang telah membawa nama JFC hingga ke seluruh dunia.
"Rest in Peace Mas Dynand Fariz, sosok yang saya liat terakhir kali saat prescon Sonia ke MU, sangat menyesal gak sempat nyamperin dan meluk mas Fariz. Beliau adalah sosok paling berjasa dalam hidup saya," tulis Bubah dalam akun Instagram pribadinya.
Sebangai informasi, Dynand merupakan perancang busana yang juga penggagas sekaligus pendiri JFC yang mulai diselenggarakan pada tahun 2003 silam. Alumnus Universitas Negeri Surabaya ini juga merupakan sosok kreatif di balik kesuksesan salah satu peserta yang meraih penghargaan Best National Costume dalam kontes kecantikan dunia Miss Universe 2014 yang diselenggarakan di Florida, Amerika Serikat pada 25 Januari 2014. (ldp)