Sambut Hari Kemerdekaan, Sepatu Ini Hadirkan Seri Merah Putih

Lauching GYOU Independence Day Limited Edition
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bimo Aria

VIVA – Setelah sebelumnya hadir dengan empat warna baru yang colorful, kali ini Wakai hadir dengan koleksi GYOU Independence Day Limited Edition. Dengan warna merah-putih dan putih-merah, seri ini sekaligus untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan Asian Games 2018.

“Koleksi eksklusif ini, merupakan persembahan khusus untuk masyarakat Indonesia yang sudah sangat baik menerima keberadaan kami selama lebih dari lima tahun,” tambah Alice Alice Dwiyani, manager division of Metrox Innovative New Development.

Pada Koleksi fall-winter tahun ini, Alice mengatakan bahwa mereka mengusung tema UKNITY. Melalui tema ini, mereka ingin mendorong masyarakat Indonesia untuk terus hidup dalam harmoni meski setiap individu memiliki perbedaan. 

"Tema UKNITY berasal dari perpaduan dua kata, yakni Unity dan Knit. Kata Unity, yang memiliki arti persatuan, dipadukan dengan kata Knit, yang berasal dari nama material sepatu GYOU," kata Alice. 

Ketika dipadukan, UKNITY memiliki makna hidup bersama dalam satu dunia yang penuh dengan perbedaan dan saling mendukung dengan menghubungkan setiap kisah untuk menjadi satu kesatuan.

Menariknnya, koleksi GYOU pertama kali diluncurkan pada bulan Februari lalu dalam jumlah terbatas, mendapatkan menerima respon positif dari masyarakat Indonesia. Ini terbukti dua bulan setelah peluncurannya, sepatu berbahan nylon knitting ini habis terjual.

Melihat respon positif pasar Indonesia, Yudha menambahkan bahwa Wakai tidak akan berhenti untuk terus berinovasi menciptakan produk-produk yang nyaman, stylish, dan sesuai dengan karakter masyarakat Indonesia.

“Tentunya kami akan terus berinovasi. Akan ada banyak produk-produk baru dan kolaborasi bersama beberapa pihak eksternal. Ditunggu saja,” tutup Alice.