Alasan Simpel Jadi Tren Busana Lebaran Wanita 2018

Koleksi pakaian Ria Miranda
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Memasuki bulan Ramadan, tidak jarang para wanita mulai mencari referensi tren pakaian untuk digunakaan saat hari raya. Desainer berparas cantik Ria Miranda mengatakan, tren busana Lebaran 2018 akan lebih simpel, serta mudah untuk dipadupadankan sesuai dengan gaya pengunanya. 

Walaupun lebih terkesan sederhana dan menyesuaikan gaya penggunanya, model pakaian seperti kaftan tetap tren pada tahun ini, tetapi lebih modern, sehingga dapat digunakan oleh anak muda. 

"Kaftan, dress, top, botton masih tetap ada pada Lebaran kali ini, namun akan lebih dipadukan dengan berbagai motif seperti printing, bunga-bunga, bordir, hingga payet-payet," ucapnya, saat ditemui oleh VIVA dalam acara peluncuran koleksi eksklisif busana musilm Blibli.com X Ria Miranda di Jakarta, belum lama ini.

Ria mengatakan, pakaian Lebaran dipilih lebih simpel, agar memudahkan aktivitas para ibu muda. Seperti penggunaan bahan yang tidak mudah kusut, sehingga mudah untuk dicuci, dan tidak perlu disetrika. 

"Ketika hari raya tiba, ibu muda biasanya sibuk dengan berbagai macam hal. Mulai dari menyiapkan makanan, bersih-bersih hingga merawat anak. Karenanya, baju Lebarannya harus nyaman digunakan, dan memudahkan aktivitas para ibu," ucapnya. (asp)