Kalahkan Tuan Rumah, Portugal Ungkap Kunci Kemenangannya

Gol tunggal Eder bawa Portugal Juara Piala Eropa 2016
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Sukses Portugal merengkuh gelar Piala Eropa 2016 terus mendapat sorotan dari publik sepakbola sejagat. Kemenangan atas tuan rumah Prancis pun terasa begitu spesial usai harus melewati waktu selama 12 tahun untuk tampil di laga final, Senin diri hari WIB 11 Juni 2016 di Stade de France, Paris.

Selecao das Quinas menang tipis 1-0 atas Les Bleus berkat gol tunggal Eder pada menit 109 di masa perpanjangan waktu. Ini membuat Portugal sukses mencatatkan sejarah untuk meraih trofi Henry Delaunay pertama kalinya.

Lebih jauh lagi, skuad racikan Fernando Santos ini rupanya punya satu formula ampuh bagi Cristiano Ronaldo cs untuk dapat tampil kokoh dan konsisten dalam menghadapi berbagai tekanan lawan sepanjang turnamen ini .

Hal tersebut diungkapkan oleh pilar lini tengah Portugal, Joao Moutinho. Menurut, pemain AS Monaco itu, ada sejumlah poin yang menjadi kekuatan Portugal dalam menjaga motivasi tinggi guna merebut dapat gelar.

"Kekompakan adalah kuncinya. Kami mendukung satu sama lain di dalam dan luar lapangan. Kami telah mampu membangun semangat besar dalam tim dan kita semua tumbuh ke arah yang sama. Sekarang kita harus merayakannya, karena ini adalah momen besar," ungkap Moutinho kepada Soccerway.

"Meski kami sempat kehilangan Cristiano Ronaldo, tapi kami harus mengatasi tekanan besar itu. Pemain lain pun datang (Eder) dan kami mampu untuk menang, seperti apa yang selalu kita inginkan," tegas mantan gelandang FC Porto ini.

Portugal memang harus bekerja ekstra keras menahan gempuran Prancis sebelum Eder akhir sukses mencetak gol semata wayang ke gawang Hugo Lloris di babak tambahan waktu.