Atasi Irlandia, Belgia Mulai Waspadai Ancaman Swedia
- REUTERS/Yves Herman
VIVA.co.id – Perasaan lega rupanya tak bisa disembunyikan oleh pelatih tim nasional Belgia, Marc Wilmots usai skuad asuhannya berhasil menang 3-0 atas Republik Irlandia, Sabtu malam WIB 18 Juni 2016. Dalam laga kedua 2 Grup E Piala Eropa di Stade de Bordeaux itu, Wilmots seolah berhasil menjawab serbuan kritikan kala Belgia tunduk dari Italia di duel perdana.
Tampil dengan seluruh pemain terbaiknya, Belgia mampu mendominasi pertandingan sejak babak pertama. Sejumlah peluang lahir lewat Toby Alderweireld, Eden Hazard, dan Thomas Meunier.
Pelatih yang juga mantan pemain timnas Belgia ini pun menekankan bahwa kini timnya sudah mulai 'panas' dalam menatap persaingan di Piala Eropa.
"Ini akan menjawab semua kritikan yang ditujukan pada tim ini di laga sebelumnya. Saya terbiasa dengan kritik, terlepas kritik tersebut benar-benar bisa mempengaruhi kemampuan saya atau tidak, kami tahu ini akan bisa teratasi," jelas Wilmots yang dilansir situs UEFA.
Kini Belgia pun tinggal perlu hasil imbang dengan Swedia untuk dapat melaju ke babak 16 besar dalam duel pamungkasnya di Grup E. Wilmots pun memaparkan pandangannya tentang hal tersebut.
"Kami belum pasti lolos, dan kami masih memiliki pertandingan sulit melawan Swedia dan itu akan jadi penentu. Apa pun bisa terjadi," tambahnya.
Eden Hazard cs mampu merangkak naik ke posisi kedua klasemen Grup E dengan 4 poin, dan tak boleh terpeleset di laga terakhirnya menantang Zlatan Ibrahimovic dan rekan-rekannya di kubu Swedia.