GrabBike Kini Layani Kirim Barang, Tarif Cuma Rp5 Ribu

Sumber :
  • Ade Alfath - VIVA.co.id

VIVA.co.id - GrabBike mengumumkan ekspansi bisnisnya, usai bertahan dalam satu layanan dalam satu tahun belakang. Perusahaan asal Malaysia itu melebarkan sayapnya dengan menyasar layanan kirim barang.

Layanan yang dinamakan dengan GrabExpress ini langsung mempromosikan layanan baru ini kepada para pengguna setianya. Menariknya, GrabBike mematok tarif datar Rp5.000 untuk mendapatkan layanan kurir dari para pengemudinya.

"Harus segera ngirim dokumen penting? Barang kamu ketinggalan di rumah? Atau memerlukan pengiriman paket cepat GrabExpress jawabannya. GrabExpress dapat dipesan melalui aplikasi GrabTaxi. Kamu dapat memesan GrabExpress untuk mengirimkan barang atau pakai secara kilat," tulis GrabBike melalui surat elektronik yang didapat VIVA.co.id, Senin, 23 November 2015.

Harga kurir dengan biaya Rp5.000 itu bisa didapatkan, usai pengguna menuliskan kode promo 'GRABEXPRESS'.

Untuk permulaan, aplikasi berbasis transportasi ini baru bisa melayani pemesanan kirim barang di seputar wilayah Jakarta yang meliputi Sudirman, Senayan, SCBD, Thamrin, Kuningan, dan Kemang.

Diketahui, layanan kirim barang ini serupa yang telah dijalankan oleh Gojek. Aplikasi lokal itu lebih dulu menghadirkan layanan kirim barang tersebut pada fitur yang terdapat di dalam aplikasi Gojek.