2013, Facebook-HTC Siap Luncurkan Smartphone
- gizmodo.com
VIVAnews - Jejaring sosial Facebook memang sudah lama dikabarkan sedang bersiap untuk meluncurkan smartphone, bekerja sama dengan HTC. Kabar itu semakin santer beredar, bahkan smartphone ini disebut akan diluncurkan tahun depan.
Mengutip laman Gizmodo, Facebook dikabarkan telah membangun tim insinyur yang direkruit dari Apple dan Palm untuk memodifikasi sistem operasi terbaru. Sistem operasi hasil modifikasi ini kemudian akan digunakan di perangkat terbaru itu.
Tapi belum jelas seperti apa sistem operasi terbaru itu, apakah berbasis Android atau yang lain. Sejumlah perbedaan yang muncul pun belum bisa diprediksi.
Sebelumnya, HTC diberikan target untuk meluncurkan smartphone ini di akhir 2012. Tapi target itu kemudian mundur hingga pertengahan tahun 2013.
Sebelumnya, HTC pernah membuat smartphone dengan tombol khusus Facebook, HTC Status. Meski begitu, banyak yang menilai fitur yang ada di HTC Status itu tidak istimewa, dan hanya dianggap serupa aplikasi Facebook yang dilengkapi widget Facebook Chat dan tombol khusus Facebook.
Kabar yang telah beredar sejak awal tahun ini pun dianggap bagai angin lalu. Apalagi, saat ini Facebook memiliki masalah dengan nilai sahamnya yang kian terpuruk dan tak seperti yang diharapkan.