Lari Ditemani Galaxy Watch 7 dan Buds 3 Pro
- Samsung
VIVA Tekno – Di era modern ini, semakin banyak orang yang menjadikan lari sebagai bagian esensial dari gaya hidup sehat, terutama kalangan Gen Z.
Kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan melalui aktivitas fisik mendorong mereka untuk berlari, baik itu secara kasual maupun dalam ajang maraton.
Fenomena ini tidak hanya mencerminkan gaya hidup yang aktif, tetapi juga menciptakan kebutuhan akan perangkat wearable yang dapat mendukung performa dan memberikan pengalaman berlari yang lebih maksimal.
Samsung Galaxy Watch 7 dan Galaxy Buds 3 Pro menawarkan teknologi canggih yang siap mendampingi pengguna dalam setiap langkah lari.
Galaxy Watch 7: Pendamping Lari yang Canggih
1. Analisis Kondisi Tubuh dengan Energy Score
Galaxy Watch 7 hadir dengan fitur Energy Score yang didukung Galaxy AI, memungkinkan pengguna memahami kondisi tubuh mereka dengan lebih mendalam. Energy Score ini dihitung berdasarkan kualitas tidur, detak jantung saat tidur, dan aktivitas fisik yang dilakukan sebelumnya. Skor numerik yang dihasilkan membantu pengguna menentukan aktivitas fisik yang tepat untuk dilakukan pada hari itu. Fitur ini didukung oleh teknologi BioActive Sensor generasi terbaru yang memberikan analisis akurat mulai dari tracking detak jantung hingga monitoring kualitas tidur.
2. Teknologi Dual GPS untuk Akurasi Lebih Tinggi
Mengobservasi performa saat berolahraga adalah hal yang krusial agar kita tidak memaksakan tubuh di luar batas kemampuan. Dual GPS pada Galaxy Watch 7 memberikan akurasi tinggi dalam melacak posisi saat berlari. Dengan dua sinyal GPS yang memantau setiap langkah, pengguna dapat melacak performa dan pace dengan lebih tepat. Ini memungkinkan mereka untuk secara bertahap membangun endurance yang diperlukan untuk mengikuti race dengan jarak tertentu.
Anke Ardine, seorang atlet lari dan content creator, berbagi pengalamannya menggunakan fitur ini untuk melihat capaian waktu dan membandingkan rekornya selama 14 hari ke belakang. Dengan data yang lengkap, smartwatch ini sangat membantu dalam menganalisis dan meningkatkan kemampuan berlari.
“Setiap pagi, aku pasti cek Energy Score di Galaxy Watch 7 setelah dipakai tidur dan beraktivitas sehari sebelumnya untuk lihat kondisi tubuh secara keseluruhan. Fitur ini bikin aku lebih paham kondisi tubuh dan ngebantu banget buat nyusun jadwal olahraga, jadi workout routine aku bisa lebih impactful!” tutur Anke.
3. Baterai Tahan Lama dan Pengisian Cepat
Tidak perlu khawatir tentang daya tahan baterai saat melacak berbagai aktivitas fisik. Galaxy Watch 7 dilengkapi dengan baterai berkapasitas hingga 425 mAh untuk ukuran 44mm dan 300 mAh untuk ukuran 40mm. Perangkat ini juga mendukung Fast Wireless Charge, memungkinkan pengguna mengisi daya dengan cepat sebelum beraktivitas di pagi hari.
Galaxy Buds 3 Pro: Musik Berkualitas untuk Menemani Lari
1. Kualitas Suara Ultra High Quality Audio
Galaxy Buds 3 Pro hadir dengan Ultra High Quality Audio yang memberikan kualitas suara jernih dan imersif. Desain yang ergonomis dan in-ear tips yang pas memastikan kenyamanan saat dipakai dalam waktu lama dan tidak mudah lepas, bahkan saat banyak bergerak.
Anke Ardine mengungkapkan bahwa Galaxy Buds3 Pro memenuhi semua kriteria yang dia cari dalam sebuah TWS. Kualitas suaranya yang imersif dan jelas sangat membantunya fokus menyelesaikan milestone latihan.
“Kualitas suaranya juga immersive dan clear, bener-bener bikin aku fokus selesaikan milestones latihanku,” ujar Anke.
2. Daya Tahan Baterai dan Fitur ANC
Galaxy Buds 3 Pro dapat digunakan hingga 7 jam dengan mode ANC mati dan hingga 6 jam dengan mode ANC aktif. Fitur ANC (Active Noise Cancellation) di TWS ini dapat mendeteksi suara di sekitar dan menyesuaikan level ANC serta Ambient Mode secara otomatis. Misalnya, ketika melewati tempat yang bising, TWS ini akan meningkatkan tingkat ANC melalui Adaptive Noise Control, sehingga pengguna dapat menikmati musik tanpa gangguan.
Selain itu, fitur Voice Detect akan mengubah tingkat ambient dan volume jika ada orang yang menyapa atau saat sedang bicara, sehingga pengguna tetap bisa berkomunikasi tanpa melepas TWS. Terdapat juga fitur Siren Detect yang bisa mendeteksi suara sirene dan membuat pengguna waspada dengan kendaraan yang melintas.
Dengan kombinasi fitur-fitur canggih ini, Galaxy Watch 7 dan Buds 3 Pro menjadi perangkat yang sempurna untuk menemani pengguna dalam menjalani maraton atau fun run dengan lebih maksimal.