Begini Cara Belanja Perangkat Audio biar Puas dan Nyaman
- Istimewa
Jakarta, 28 Juni 2024 – Berbeda dengan 3-4 tahun lalu, kegiatan membeli barang elektronik jenis audio saat ini kembali marak dilakukan secara offline. Hal ini dilakukan, karena pembeli bisa merasakan langsung fitur yang ditawarkan.
Tak heran jika kemudian para pebisnis gencar membuka gerai baru, seperti yang dilakukan oleh Desound yang resmi membuka toko dengan konsep terbaru di Pondok Indah Mall 2, Jakarta.
Toko ini menampilkan konsep baru, yang dirancang untuk memudahkan pelanggan dalam menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Desain toko yang lebih homey dan open space menciptakan suasana yang nyaman dan menyenangkan, memungkinkan pelanggan merasakan pengalaman berbelanja yang lebih personal.
Informasi seperti produk baru, harga spesial, produk pilihan dan rekomendasi disediakan untuk memudahkan pelanggan dalam memilih produk terbaik.
“Kami berharap dengan konsep baru yang kami hadirkan, Desound dapat menjawab kebutuhan pelanggan dalam kemudahan menemukan produk yang sesuai. Kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik dan produk berkualitas tinggi kepada seluruh pelanggan,” ujar Direktur PT Inti Megah Swara, James Eric Pribadi, dikutip VIVA Tekno.
Sementara itu, Head of Marketing PT Inti Megah Swara, Christian Adi Prasetya menambahkan bahwa pembukaan toko dengan konsep baru ini merupakan langkah maju bagi Desound dalam memenuhi kebutuhan audio di Indonesia.
"Kami berharap konsep baru ini dapat membawa pengalaman belanja yang lebih baik dan lebih mudah bagi semua pelanggan kami," tuturnya.
Untuk merayakan pembukaan ini, Desound juga menggelar berbagai promo selama tiga hari dari 28-30 Juni 2024, termasuk diskon khusus, program Shop and Win, cicilan nol persen hingga 12 bulan, cashback hingga Rp1 juta, serta merchandise eksklusif.