4 Kelebihan Monitor Layar Lengkung untuk Para Gamer Indonesia
- VIVA/MSI
VIVA – Produk perangkat keras (hardware) gaming asal Taiwan, Micro-Star International atau MSI, menghadirkan monitor game layar lengkung MSI ARTYMIS 1000R Perfect Curved Screen. Game menjadi salah satu hiburan untuk masyarakat modern dalam melepas penat. Karena, bisa dilakukan dari smartphone, laptop maupun PC.
Masing-masing dari perangkat tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan, tapi menggunakan teknologi yang lebih mendukung akan membuat gamer merasa lebih nyaman. Layar monitor datar dinilai banyak orang dapat memberi pengalaman yang lebih bagus.
Padahal, layar lengkung (curved monitor) punya kualitas yang lebih baik. Pasalnya, monitor ini merupakan pengembangan dari monitor layar datar dari segi kualitas. Jadi, bagi Anda yang masih awam dengan layar lengkung, berikut 4 keuntungannya yang tidak bisa didapatkan dari layar datar:
Menyesuaikan pandangan dan enggak bikin mata lelah
Tingkat lengkung adalah faktor penting untuk memberikan kenyamanan visual. Monitor layar lengkung pada komputer membantu mengurangi kelelahan mata karena desain lengkungnya secara fisik menyesuaikan bentuk mata pengguna.
Sudut pandang yang lebih baik
Bentuk layar yang melengkung menjadikan batasan lebar maksimal yang bisa dijangkau oleh mata pengguna bertambah. Tepi monitor datar terikat pada sudut yang lebih tajam ke mata dibandingkan dengan bagian tengah layar.
Kualitas yang luar biasa dengan sensasi 3D
Mencapai kurva tajam seperti tampilan monitor melengkung 1000R bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan kombinasi bahan premium, pengerjaan berkualitas, dan teknik terbaik di kelasnya untuk mewujudkannya. Curved monitor juga dapat menciptakan sedikit sensasi 3D.
Tampilan curved monitor lebih memukau
Nilai terbaik dari monitor game layar lengkung ada pada kemampuannya untuk menghadirkan pengalaman visual yang memukau kepada gamer melalui panel lengkungnya.
Vendor perangkat keras MSI Indonesia mempunyai produk yang bisa memberi empat kelebihan tersebut, yang hadir pada ARTYMIS Series 1000R Perfect Curved Screen.
Menurut Country Manager MSI Indonesia Michael Liang mata akan cenderung lebih segar saat terus melihat layar dalam jarak dekat. "Produk ini sangat sesuai dengan kelengkungan mata manusia sehingga pengguna dapat melihat seluruh layar tanpa kelelahan," kata dia, Kamis, 23 Desember 2021.
Gamer, lanjut Michael, juga dapat menikmati bermain game 24/7 bebas gangguan tanpa merasakan kelelahan pada mata. Monitor ARTYMIS Series juga menyediakan fitur UWQHD High Resolution hingga Smart Gaming yang menampilkan lebih banyak detail dan menciptakan pengalaman baru saat bermain game.
Pengguna bisa mendapatkan fitur True Color Sync yang dapat mempertahankan tampilan warna yang sama dan menghindari perbedaan warna antar perangkat pada monitor yang harganya mulai dari Rp3 juta sampai Rp12 juta tersebut.
Selain itu, fitur HDR400+ 10 bit yang telah lulus Sertifikasi VESA HDR Display 400 dapat memberikan tampilan dengan warna paling realistis. ARTYMIS Series tersedia dengan pilihan ukuran, yakni 27 hingga 34 inchi, yang bisa didapat di official online store MSI di berbagai online shop atau dealer resmi MSI di Indonesia.