Xiaomi Merusak Harga Pasar Pemurnian Air

Perangkat pemurnian air Xiaomi.
Sumber :
  • Xiaomify Dubai

VIVA – Sebagian besar perangkat pemurnian air di pasaran menggunakan filter Reverse Osmosis (RO) yang membuat harganya lebih dari US$150 atau Rp2 juta. Mereka juga perlu tersambung dengan sumber listrik untuk memfilter air limbah.

Dilansir dari situs Gizmochina, Selasa, 15 Desember 2020, Xiaomi baru saja meluncurkan alternatif pemurnian air yang lebih murah, atau harganya cuma US$76 alias Rp1 juta saja. Perangkat tersebut dinamakan Xiaolang Ultrafiltration Water Purifier dan saat ini sudah tersedia di platform Youpin.

Baca: Xiaomi Tak Lama Lagi Luncurkan Penantang Samsung Galaxy S21

Pembersih air ini menghasilkan nol air limbah dan tidak menggunakan listrik. Pabrikan asal China ini mengganti RO dengan membran ultrafiltrasi. Membran ultrafiltrasi menggunakan membran serat berongga berefisiensi tinggi sebagai lapisan filter inti.

Lapisan filter memiliki akurasi filtrasi 0,1 milimeter dan dapat secara efektif menyaring zat berbahaya di dalam air, menghilangkan bau, dan meningkatkan rasa.

Seorang eksekutif Xiaomi sampai membandingkan teknologinya dengan pemurnian air yang memakai filter RO. Menurutnya, membran ultrafiltrasi serat berongga dapat memurnikan air sambil mempertahankan mineral bermanfaat untuk melengkapi kebutuhan harian.

Ia juga mengaku Xiaolang Ultrafiltration Water Purifier mengadopsi elemen filter yang terintegrasi komposit, yang mengintegrasikan folding PP Plus serat karbon aktif plus batang karbon aktif plus teknologi membran ultrafiltrasi.

"Kolaborasi ini secara efektif menyaring karat, sedimen, koloid dan partikel lain di dalam air, serta sisa klorin, bakteri dan polutan lainnya. Elemen filter tunggal ini juga hanya perlu diganti satu tahun sekali," ungkapnya.

Xiaolang Ultrafiltration Water Purifier mengadopsi desain minimalis dengan dimensi 215 x 319 x 60 mm yang membuatnya dapat menghemat ruangan. Perangkat ini juga mampu memfilter air dua liter per menit yang dapat mengisi segelas air hanya dalam 4 detik.