Isi Pulsa Telepon dan Bayar Kuota Internet Makin Mudah Saja
- Dok. Telkomsel
VIVA – Telkomsel menambah opsi pembayaran di aplikasinya. Pengguna Telkomsel kini bisa membeli pulsa telepon maupun paket kuota internet lewat ShopeePay.
Cara memakainya adalah pengguna harus melakukan top-up saldo di ShopeePay lebih dahulu. Pengisian ulang bisa dilakukan melalui beberapa cara termasuk transfer lewat bank.
Setelah melakukan pembelian produk di MyTelkomsel, pengguna bisa melakukan pembayaran dengan memilih ShopeePay. Setelah dipilih akan diarahkan ke aplikasi pembayaran tersebut untuk melakukan transaksi.
Menurut Head of Digital Experience Telkomsel, Pedro MF Custodio, adanya pilihan baru untuk pembayaran di MyTelkomsel merupakan bagian dari mendukung aktivitas di rumah saja (work from home/WFH).
"Kami berharap dengan hadirnya ShopeePay bisa memberikan nilai tambah bagi pengguna untuk memenuhi produktivitas mereka kapan pun, di mana pun," ungkapnya, Rabu, 7 Oktober 2020.
Pada kesempatan yang sama, Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay Indonesia, Eka Nilam, mengungkapkan bahwa kerja sama ini menjadi solusi bagi pengguna Telkomsel dan ShopeePay saat membeli pulsa telepon maupun kuota internet.
"Jadi solusi pengguna Telkomsel dan ShopeePay, terutama untuk mendapatkan pulsa telepon dan kuota internet terjangkau secara mudah, aman, dan memuaskan," kata dia.
Sebelumnya Shopee juga sudah membuka pilihan membeli pulsa telepon atau kuota internet termasuk untuk Telkomsel di aplikasinya. Dengan kerja sama baru ini maka memudahkan pelanggan saat bertransaksi dalam platformnya.
"Sangat senang bisa berkolaborasi dengan MyTelkomsel di mana menghadirkan pembayaran melalui digital. Ini juga memungkinkan bagi para pengguna Shopee dan MyTelkomsel untuk bertransaksi lebih aman dan efektif," ungkap Eka.