10 Ponsel Paling Ngetop di 2018, Xiaomi Mi 8 Paling Bontot
VIVA – Tahun 2018 akan segera berakhir dalam hitungan jam. Di tahun ini banyak ponsel yang telah bersaing untuk merebut hati konsumen.
Dirangkum dari GSM Arena, Senin, 31 Desember 2018, laman tersebut melaporkan deretan perangkat Android yang populer dan banyak dibicarakan masyarakat.
Posisi pertama diduduki oleh Xiaomi Redmi Note 5 Pro. Perangkat tersebut diklaim sebagai smartphone terbaik di kelas menengah karena harganya dinilai sangat terjangkau.
Kedua, OnePlus 6. Perangkat ini memiliki notch atau poni pada bagian depan dan material kaca pada badan belakang. Kendati tidak dilengkapi dengan pengisian nirkabel, perangkat yang punya fitur pengisian cepat ini membuatnya mendapat banyak cinta dari konsumen.
Ketiga, ada Nokia 7 Plus yang menggunakan chipset Snapdragon 660. Perangkat ini dikombinasikan dengan kamera terbaik dengan daya tahan baterai yang mumpuni. Didukung tampilan yang luar biasa, ponsel ini disebut perangkat yang paling sukses oleh HMD Global sepanjang 2018.
Keempat, Samsung Galaxy S9 Plus yang dirilis pada semester pertama tahun ini. S9 Plus memiliki dual kamera belakang, 12MP dan 8MP, bentang layar 6,2inci dengan RAM 6GB, ROM 64GB dan 256GB. Harganya mulai Rp13 juta.
Tempat kelima yaitu Pocophone F1 yang hanya dalam hitungan bulan sudah mampu memenangkan banyak hati penggemar. Ponsel ini menanamkan beberapa fitur yang dinilai penting, seperti kinerja dan masa pakai baterai. Di Indonesia sendiri F1 dijual mulai dari Rp4,5 juta.
Kemudian ada Huawei P20 Pro yang memiliki revolusi mini dalam fotografi mobile. Perangkat ini masih menduduki posisi puncak sebagai ponsel kamera di pasar. Perusahaan tidak hanya menjual nilai kameranya saja, namun juga ketangguhan dan ketahanannya.
Posisi berikutnya ditempati oleh Xiaomi Mi A2 yang bahkan bisa mengalahkan kedudukan Samsung Galaxy Note 9 di posisi ke delapan. Kemudian dua posisi terakhir ditempati oleh Nokia 6.1 Plus dan terakhir Xiaomi Mi 8. (Sar)