Samsung Bikin Laptop Layar Lipat, Ini Bocorannya

Ilustrasi laptop lipat Samsung
Sumber :
  • BGR

VIVA – Perangkat dengan layar lipat diramal akan membanjiri pasar di tahun-tahun mendatang. Kemungkinan nantinya akan menjadi begini: tablet dapat dilipat menjadi ponsel, dan laptop dapat dilipat menjadi tablet.

Sejumlah raksasa teknologi seperti Samsung, Huawei, Apple, Xiaomi, kabarnya sudah ancang-ancang, bahkan sedang mempersiapkan perangkat yang dimaksud.

Lenovo disebut juga akan membuat laptop yang layarnya bisa dilipat. Sama halnya dengan Microsoft. Namun Samsung, baru saja menegaskan bahwa laptop dengan layar lipat akan menjadi item yang ia ciptakan.

"Seperti smartphone yang dapat dilipat, Samsung berkolaborasi dengan pembuat display untuk mengembangkan laptop dengan layar lipat. Kehadirannya akan menciptakan nilai baru dan pengalaman pengguna, di tengah tren pasar yang berubah untuk laptop," wakil presiden pemasaran PC Samsung Samsung, Min-cheol, mengatakan pada Senin, menurut The Korea Herald, dikutip dari laman BGR, Rabu, 24 Oktober 2018.

Namun, Lee enggan memberi bocoran terkait fitur yang akan diusung laptop berbodi fleksibel itu. Menurut rumor, Samsung sedang mengembangkan teknologi OLED untuk layar yang lebih besar, serta teknologi yang mendukung agar perangkat layar besar seperti laptop bisa dilipat.

Selain itu, belum jelas kapan laptop lipat Samsung pertama akan diluncurkan. Mengingat raksasa teknologi asal Korea itu sudah mendorong peluncuran ponsel cerdas yang bisa dilihat selama bertahun-tahun.

Galaxy F, nama yang digosipkan untuk ponsel lipat Samsung, kemungkinan akan diresmikan pada bulan Maret tahun depan.