Asus Kerahkan 3 Smartphone Baru, Max Pro M1 Bikin Penasaran
- VIVA.co.id/Novina Putri Bestari
VIVA – Seakan tak mau kalah dengan kompetitornya, Xiaomi, yang baru meluncurkan produk minggu lalu, vendor smartphone Taiwan, Asus, langsung tancap gas meluncurkan tiga produk sekaligus.
Ketiga smartphone ini yaitu Asus Zenfone 5Q, Zenfone Max M1, dan Max Pro M1. Direktur Regional Asus untuk Wilayah Asia Tenggara, Benjamin Yeh, mengatakan Zen Max terinspirasi oleh fans Asus, khususnya di Indonesia.
"Kami tahu apa yang diinginkan oleh para penggemar Asus di Indonesia. Ini (peluncuran 3 smartphone) hadiah untuk penggemar di Indonesia," ungkapnya di Jakarta, Senin, 23 April 2018.
Untuk Zenfone Max Pro M1, kata Benjamin, Asus menggunakan Qualcomm Snapdragon 636. Produk ini digadang-gadang sebagai smartphone khusus main game. Karena, selain prosesor-nya Max Pro, juga memakai baterai 5.000mAh.
"Baterai berkapasitas besar ini dikombinasikan dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 636 yang punya performa dan efisiensi energi yang tinggi. Gamers punya banyak waktu untuk bermain sampai baterai benar-benar habis," tuturnya.
Sementara, Zenfone Max M1, didesain dengan layar aspek rasio 18:9, memiliki baterai sebesar 4.000mAh, ukuran layar 5,5 inchi, serta ukuran bodi 5 inchi dengan bezel tipis dan full view.
"Produk ini menggunakan Snapdragon Octacore. Berbeda dengan Max Pro, Max M1 hanya dilengkapi dua kamera. Satu di depan sebesar 5MP dan belakang 13MP," ungkap Benjamin.
Sedangkan Zenfone 5Q ditujukan untuk pencinta selfie. Mereka menyediakan empat kamera, dua kamera depan dan dua di belakang.
Satu kamera depan dan belakang dibuat 120 derajat wide angle. Sementara, kamera utama depan 20MP dan kamera utama belakang 16MP. Benjamin menuturkan, harga Zenfone 5Q dibanderol Rp3,5 juta, Zenfone Max M1 Rp1,9 juta.
Adapun untuk Zenfone Max Pro M1 dengan RAM 6GB dan ROM 64GB bisa dibeli dengan harga Rp3,3 juta, serta RAM 4GB dan ROM 64GB senilai Rp 2,8 juta. "Zenfone Max Pro M1 RAM 3GB dan ROM 32GB dijual khusus di Lazada seharga Rp2,3 juta," terang Benjamin.